SuaraJogja.id - Seorang pria tunanetra yang berkeliling Kota Yogyakarta menjajakan camilan tengah viral di Twitter.
Dalam unggahan akun @rahmafatinn pada Selasa (12/11/2019), pria itu difoto bersama tongkat dan kotak jualannya.
Ia berdiri menghadap ke kamera, berpakaian kemeja batik dan peci hitam, sambil menggendong tas ransel bertali hitam.
Sementara itu, di depan dadanya ia menggendong pula sebuah toples kotak plastik berwarna putih dengan tutup hijau muda.
Baca Juga:Guiding Blocks Rusak, UPT Malioboro: Tolong Dijaga Bersama Hak Difabel
Kotak itu sangat besar sampai melebihi lebar bahu dan jangkauan tangannya ke depan, serta menutup sebagian pahanya. Di bagian luar kotak tersebut tertulis "Cemilan silakan dilarisi."
Selain itu, pada tangan kanannya, pria itu menggenggam sebuah tongkat untuk membantunya menyusuri jalanan Kota Jogja dengan kemampuan penglihatan yang tak sempurna.
Sebelumnya, akun @rdcls juga telah mengunggah foto pedagang tunanetra itu pada Sabtu (9/11/2019) beserta penampakan jualannya, yaitu camilan semacam makaroni yang dijual Rp5 ribu per bungkus.
Meski harus bersusah payah menggotong beragam perlengkapan, pria yang tak disebutkan namanya itu tetap bersemangat mencari nafkah.
Itulah yang membuat sosoknya dibanjiri perhatian banyak orang, termasuk si pengunggah foto. Melalui cuitannya, @rahmafatinn mengajak para pengguna Twitter yang tinggal di Jogja untuk ikut membeli jajanan yang dijual pria difabel tersebut.
Baca Juga:Hore, Bus Ramah Difabel Hadir di Kota Bogor
"Buat temen-temen yang tinggal di Jogja terus ketemu bapak ini, tolong dibeli ya :( aku tadi ktemu di depan burjo Panorama yang di Jalan Anggajaya," tulisnya.
Hingga kini kicauan tersebut telah di-retweet lebih dari enam ribu kali dan disukai hampir empat ribu akun.
Sejumlah warganet pun menuliskan komentar tentang keinginan mereka untuk bertemu dengan pria tersebut. Tak hanya itu, beberapa dari mereka juga menambahkan informasi soal daerah asalnya.
"Sempat lihat, dan beliau hanya berdiri menjajakan jualannya di dekat warung gudeg, terminal Concat, Sleman. Next kudu beli deh," tulis @chrdiestaa.
"Loh deket kosku, semoga besok-besok bisa ketemu bapaknya ya :") Sehat selalu, Pak. Laris dagangannya dan lancar rezekinya, amin," komentar @llindaKK.
"Pas berkendara bareng @jafar_nu kami papasan di Selokan Mataram timur Jl Gejayan, ikut beli dan tanya-tanya kalau ternyata bapaknya dari Kulon Progo," ungkap @ipunk_margondez.