SuaraJogja.id - Aktris kontroversi Nikita Mirzani kembali bikin geger. Pernyataan ibu tiga anak tersebut yang diduga menghina Habib Rizieq Shihab memantik kemarahan para pengikut pendiri FPI tersebut.
Peristiwa tersebut bermula dari sebuah video yang tersebar di media sosial mengenai pernyataan Nikita Mirzani yang menyebut bahwa status Habib biasanya disematkan pada sosok penjual obat.
Pernyataan itu pun belakangan memicu reaksi dari para jamaah FPI dan pendukung Habib Rizieq Shihab.
Bahkan ancaman datang dari Ustaz Maaher At-Thuwailibi yang mengaku siap mengepung rumah Nikita Mirzani.
Nah untuk mengetahui lebih jauh soal perseteruan ini, SuaraJogja merangkum sejumlah fakta terkait pernyataan Nikita Mirzani yang kemudian menyinggung para pendukung Habib Rizieq Shihab.
Aktris Nikita Mirzani lagi-lagi menyedot perhatian khalayak setelah mengomentari kepulangan Habib Rizieq.
Diketahui, artis yang sering menjadi sorotan infotainment ini membuat video yang dinilai menghina kalangan habaib.
Video itu memancing amarah publik menyusul akun Twitter @demoCRAZY_id memviralkannya.
Baca Juga: Katai Nikita Mirzani Lonte, Dewi Tanjung Minta Ustaz Maaher Ganti Kelamin
"Mulut sampah nikita mirzani inilah contoh kerusakan mental di era rezim revolusi mental," tulis @demoCRAZY_id dilansir Suara.com, Kamis (12/11/2020).
"Gara-gara Habib Rizieq pulang sekarang ke Jakarta, penjemputannya gila-gilaan, nama habib itu adalah tukang obat, screenshot!" kata Nikita sambil tertawa.
Semakin frontal, Nikita mengaku tidak takut dengan pihak yang disebutnya sebagai antek-antek habib.
Ustaz Maher Siap Kucurkan Darah
Pernyataan Nikita Mirzani terkait kepulangan pimpinan Front Pembela Islam atau FPI, Habib Rizieq Shihab memicu sejumlah respons. Salah satunya dari Ustaz Maaher At-Thuwailibi yang kesal dan siap mengepung rumah presenter kondang tersebut.
Dikutip dari akun Twitter pribadinya, Ustaz Maaher membuat video pendek yang berisi ancaman kepada Nikita Mirzani. Pria yang dikenal keras dalam berdakwah itu menyebut, orang yang mengaku Islam dan beriman tak sepantasnya menghina ulama. Apalagi, kata dia, Habib Rizieq merupakan salah satu cucu nabi.
Tag
Berita Terkait
-
Viral, Nikita Mirzani Sebut Tak Merasa Hina Habib Rizieq
-
Massa Rizieq Mulai Menyemut, Rekayasa Lalin Jalur Puncak Bogor Diberlakukan
-
Laskar Pembela Ulama Siap Bercucuran Darah Serbu Rumah Nikita Mirzani
-
Rizieq ke Bogor, Spanduk Terus Sampaikan Kebenaran Dipasang di Rumah Warga
-
Katai Nikita Mirzani Lonte, Dewi Tanjung Minta Ustaz Maaher Ganti Kelamin
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
Terkini
-
Rumah Dihancurkan, Warga Lempuyangan Ngamuk, PT KAI Dituding Tak Manusiawi Saat Eksekusi
-
SDM Rendah? Wanita Ini Lecehkan Yogyakarta di Instagram, Akunnya Langsung Raib
-
Sekolah Rakyat DIY di Tahun Ajaran Baru, 275 Siswa Diterima, Pemda Siapkan MOS Berkualitas
-
UMKM Kota Batu Tangguh dan Inovatif Berkat Dukungan Klasterkuhidupku BRI
-
443 Juta Transaksi: Bukti Peran Strategis AgenBRILink untuk BRI