SuaraJogja.id - Kegiatan Presiden Jokowi meresmikan waduk di Pacitan mendapat pujian dari politisi Demokrat, Andi Arief. Tapi belakangan, pujian tersebut disindir pedas oleh pegiatn sosial media, Denny Siregar.
Sehari lalu, Minggu (14/2/2021) Presiden Jokowi baru saja meresmikan Bendungan Tukul yang terletak di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.
Bendungan Tukul ini disebut sebagai bagian dari proyek strategis terutama untuk pegendali banjir hingga mengairi sebanyak 600 hektare sawah di kawasan Pacitan.
Peresmian bendungan yang dibangun mulai 2015 itu mendapat sambutan dari politisi Partai Demokrat, Andi Arief.
Baca Juga: Mengejutkan! Denny Siregar Bangga Jadi Buzzer: Menyerang ketika Diperlukan!
Lewat kicauannya di Twitter, Andi Arief menyebut bahwa pembangunan waduk tersebut merupakan contoh continuitas dari rencana strategis yang telah dirancang di era SBY untuk kemudian dieksekusi di era Jokowi.
"Belajar dari pembangunan waduk di Pacitan, belajar soal continuitas. projek MP3EI ini saya ingat konstruksinya dibangun 2013. Rencana selesai 2016 namun mundur menjadi 2021 ini. Banyak proyek MP3EI yang dirancang di zaman SBY dilanjutkan Pak Jokowi, Contoh baik," tulisnya.
Tetapi belakangan, kicauan itu direspon Denny Siregar.
Pegiat sosial media itu memberikan komentar pedas soal rencana pembangunan di era SBY yang disebutnya tak ada buktinya. Justru proyek Hambalang yang kemudian berbalut skandal hingga akhirnya mangkrak.
"Rancang terus, bangunnya entah kapan. Mirip jalan tol. Dirancang, diteliti, dibahas, tapi pembangunannya gak jelas, malah bangun Hambalang yang mangkrak. Beda ma @jokowi langsung gebrak, dan hasilnya dirasakan masyarakat," kicaunya.
Baca Juga: Soal Buzzer, Denny Siregar: Yang Keluar dari PKS, Kita Wajib Gak Percaya!
warganet pun memberikan komentar beragam soal kicauan Denny Siregar tersebut.
Berita Terkait
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Jokowi Larang Wartawan Foto Ijazah, Ponsel Dikumpulkan di Gerbang, Roy Suryo: Mirip Orde Baru
-
Jokowi Geram! Siap Laporkan Kasus Ijazah Palsu ke Polisi?
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja