SuaraJogja.id - Viral video seorang pria yang masuk ke dalam toko dalam keadaan setengah bugil. Aksi nekatnya tersebut membuat penjaga toko yang sebagian besar adalah seorang wanita. Tingkah tak wajar pria yang tidak diketahui identitasnya itu terekam kamera pengawas toko dan beredar di media sosial.
Akun Twitter @hiboorans membagikan video seorang pria yang datang ke sebuah toko diduga merupakan konter hp. Dari balik etalase, berdiri dua orang perempuan yang nampak panik tengah mengetik pesan di dalam ponsel mereka. Mulanya, pria itu hanya berdiri di depan toko dari balik etalase.
Tidak diketahui percakapan apa yang dibicarakan oleh mereka, namun tiba-tiba pria tersebut berlari ke arah dalam toko yang membuat pegawai wanita semakin panik. Setidaknya ada tiga orang pegawai yang lantas lari dan melompat dari balik etalase menuju ke luar toko.
Pria dengan kaos oranye yang tak menggunakan celana tersebut lantas berdiri berkacak pinggang di balik etalase. Ia sempat melihat ke sekeliling toko sebelum akhirnya berdiri di atas kursi. Ia memandang ke arah para pegawai tersebut melarikan diri, Tidak diketahui pasti apa motif dibalik tindakan tak lazim tersebut.
Baca Juga: Viral Dua Remaja Pakai Celana Dalam Lakukan Standing Motor di Pekanbaru
"Masuk toko tanpa celana," tulis akun @hiboorans dalam cuitannya.
Peristiwa tersebut terjadi di Pantai Timur Shopping Center di Kota Bharu. Sejak diunggah Kamis (11/3/2021), video pria yang masuk ke toko tanpa celana itu sudah ditonton lebih dari 150 ribu pengguna Twitter. Selain itu, Seribu lebih yang menekan tanda suka dan 700 lebih membagikan ulang. Tidak sedikit juga komentar yang ditinggalkan.
"Penyakit nih eksibisionis fantasi seksual ketika memperlihatkan kemaluannya di depan wanita. Kelainan seksual bukan gila," tulis akun @vincy**.
"Itu kenapa ga nyolong aja gitu ya. Apa ambil hpnya terus dijual buat nyewa l**te. Tapi kalo kek gini emang penyakit psikologis sih, udah. Perlu penanganan," komentar akun @Lee06***.
"Serius nanya, kalo ketemu kejadian kaya gini itu pelakunya boleh langsung dipukul atau semacamnya ga? Soalnya kenalanku pernah ngalamin (semacam) ini dan pas dia mukul pelaku malah dia yg disalahin," tanggapan akun @mauve_le***.
Baca Juga: Nyesek Moment! Lelah Jualan Klepon, Bocah Tidur di Emperan Bikin Mewek
Sementara akun @capekde*** mengatakan, "Gua pernah liat orang kek gitu lepas lagi lari pagi sama cowok gua. Awalnya gua lagi lari biasa, terus tiba-tiba ada orang nyapa dari belakang, lepas gua tengok yaampun telanjang bulet. Gua kaget, tapi gua santai, gua lanjut lari naikin speed. Dia ngejar tapi dia berenti. Hahaha a***r lah."
Tonton videonya DISINI
Berita Terkait
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Akal Bulus Oknum Debt Collector Jebak Petugas Damkar Bantu Tagih Utang Pinjol
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
Terkini
-
Sekolah Swasta Jogja Siap Gratiskan Pendidikan, Asal... Dana Pemerintah Harus Cukup
-
Selain Bukan Kurir ShopeeFood Resmi, Dua Tersangka Pengerusakan Mobil Polisi Tak Saling Kenal
-
Dulu Panen, Sekarang Gigit Jari: Curhat Pedagang dan Jukir Pasca Relokasi Parkir ABA di Jogja
-
Pasangan Couplepreneur Ini Dapat Dukungan BRI, Ekspansi Bisnis Sampai Amerika
-
Polisi Tegaskan Keterlambatan Pengantaran ShopeeFood di Godean Tak Berjam-jam tapi Hanya 5 Menit