SuaraJogja.id - Rombongan santri dan pengurus pondok pesantren PPTQM Al Kausar Kartasura berkunjung ke wisata Resto Joglo Pari Sewu, Pedukuhan Bromonilan, Kapanewon Kalasan, Sleman, Senin (29/3/2021).
Dua santri diketahui mandi di Sungai Kuning yang mengalir di wilayah wisata tersebut. Satu di antara mereka meninggal dunia karena tenggelam, sedangkan satu lainnya selamat.
Seorang relawan, Udi, mengungkapkan bahwa ada 30 anak yang mandi di sungai. Namun, tiba-tiba kedua santri yang masing-masing bernama Jundan (13) dan Lathif (13) diketahui hendak tenggelam.
"Kala mereka asyik berenang, dua orang anak tadi meminta tolong karena hendak tenggelam ke dalam air," ungkapnya, Senin.
Satu orang teman mereka langsung membantu dengan memberikan bambu kepada korban.
"Jundan bisa meraih bambu tersebut. Sedangkan korban Lathif tidak berhasil, karena langsung tenggelam,” ungkapnya.
Dari kejadian yang berlangsung sekitar pukul 12.55 WIB itu, korban Lathif dinyatakan hilang.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sleman Makwan mengatakan, setelah melalui upaya pencarian, korban Lathif ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada pukul 15.00 WIB.
Kontributor : Uli Febriarni
Baca Juga: Viral Penampilan Goyang TikTok di Acara Pondok Pesantren, Tuai Perdebatan
Berita Terkait
-
Viral Penampilan Goyang TikTok di Acara Pondok Pesantren, Tuai Perdebatan
-
Hujan Deras di Sukabumi, Pondok Pesantren Assirojul Munir Banjir
-
Pulang Kampung ke Kalbar, Ribuan Santri Bakal Dites Swab PCR
-
Tangis Pecah Sambut 2 Jasad Bocah Tenggelam di Kolam Bekas Galian C Kampar
-
Bangun Wisata Halal di Pandeglang, Anak Wapres Sambangi Kantor Bupati
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!