SuaraJogja.id - Warga pantai Mlarangan Asri Kapanewon Panjatan Kulonprogo geger. Sebuah tulang tengkorak manusia dewasa ditemukan terkubur pasir di tepi Pantai Mlarangan Minggu (15/8/2021) pagi.
Kapolsek Panjatan AKP Dwi Harun menuturkan, tengkorak tersebut pertama kali ditemukan oleh Mujiwaluyo (44) warga Tayuban, Panjatan Kulon Progo. Saat itu saksi sedang memancing ikan tidak jauh dari lokasi penemuan. Saat tengah asyik memancing, Muji Waluyo tidak sengaja melihat tengkorak tersingkap dari pasir.
"Pemancing ini lantas melaporkan kepada warga lain hingga akhirnya dilaporkan ke Polsek Kalibawang,"papar Dwi, Minggu (15/8/2021).
Mendapat laporan tersebut, petugas langsung meluncur di TKP untuk melakukan olah TKP. Polisi juga mencoba mengorek keterangan saksi yang lain yang diperkirakan mengetahui adanya tengkorak tersebut.
Kasubag Humas Polres Kulon Progo, I Nengah Jeffry menambahkan dari hasil olah TKP, petugas hanya menemukan tengkorak manusia saja. Namun di dekat tengkorak juga ditemukan beberapa barang yang dimungkinkan milik dari tengkorak tersebut. Namun saat ini pihaknya masih melakukan pendalaman.
Jeffry mengungkapkan, di samping tengkorak juga ditemukan sebuah celana panjang warna coklat, celana dalam wanita dan sebuah ikat rambut warna hitam. Tengkorak ini kemudian dievakuasi ke RSUD Wates untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
" Tengkorak tersebut telah dibawa ke RSUD Wates untuk dilakukan visum,” katanya.
Polisi saat ini masih melakukan penyelidikan terkait penemuan tengkorak tersebut. Dilihat dari kondisinya diperkirakan meninggalnya sudah lama. Di lokasi juga tidak ditemukan tulang yang lain.
Polisi juga belum biasa memastikan apakah tengkorak ini memang terkubur di situ sejak awal atau terbawa gelombang. Kebetulan dalam beberapa hari kemarin gelombang cukup tinggi.
Baca Juga: Mutasi Jabatan, Kapolda DIY Kali Pertama Lantik Polwan sebagai Kapolres Kulon Progo
"Karena di RSUD tidak ada dokter forensik yang berkompeten. Sehingga langsung dibawa ke RS Bhayangkara,"terangnya.
Kontributor : Julianto
Tag
Berita Terkait
-
Heboh Tengkorak Manusia Ditemukan di Mada Kimbi, Diduga Peninggalan Kesultanan Dompu
-
Mayat Pria Ditemukan Tinggal Tengkorak di Warkop Gresik, Diperkiran Sudah Tewas Sebulan
-
Geger Tengkorak Manusia Tergantung di Pohon, Diduga Korban Pembunuhan
-
Punya Istri 3, Rauf Pukuli Istri Kedua Saat Hamil Hingga Tulang Tengkorak Retak dan Koma
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!