SuaraJogja.id - Pemilik hobi sepeda BMX maupun skateboard di Kabupaten Bantul kini punya ruang untuk aktualisasi diri. Kini Bantul punya Taman Milenial yang berada di Jalan Jenderal Sudirman, Bantul untuk bermain sepeda BMX dan skateboard.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bantul Ari Budi Nugroho menyampaikan, Taman Milenial menempati lahan seluas 1.500 meter persegi yang sebelumnya merupakan markas Kodim Bantul. Pembangunannya sendiri telah dimulai sejak Mei 2021 lalu.
"Sumber dana pembangunannya dari APBD Bantul 2021 dengan anggaran senilai Rp780 juta," kata dia dalam sambutannya di peresmian Taman Milenial, Kamis (17/9/2021) sore.
Menurut dia, fasilitas publik tersebut merupakan salah satu Ruang Terbuka Hijau (RTH) tematik yang dibangun untuk memberikan ruang kepada generasi muda sebagai area olahraga, rekreasi, serta pemberdayaan UMKM.
Baca Juga: Miris! PTM Dimulai, 70 Pelajar di Tangerang Diamankan Polisi Gegara Hendak Tawuran
"Di sini kami lengkapi dengan fasilitas jogging track dan WiFi," paparnya.
Proses perencanaan dan pelaksanaan pembangunan Taman Milenial melibatkan berbagai stakeholder, termasuk komunitas BMX dan skateboard. Harapannya, Taman Milenial bisa dimanfaatkan secara optimal.
Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengatakan bahwa pihaknya mendapat aspirasi dari kaum Milenial yakni agar Bantul punya suatu wahana yang akrab dengan anak-anak muda. Oleh karenanya, Pemkab Bantul melakukan perencanaan sehingga Taman Milenial ini bisa terealisasi.
"Berkaitan dengan hal tersebut kami mengucapkan terima kasih kepada TNI AD, khususnya Pangdam IV Diponegoro, Danrem 072 Pamungkas, dan Kodim 0729/Bantul yang sudah memberi izin ke kami untuk mendirikan RTH ini," ujar dia.
Keberadaan RTH, sambungnya, harus memiliki tiga hal utama yaitu responsif, demokratis, dan bermakna. Untuk itu, ia berharap semakin memperindah wajah Kota Bantul dan memberi peluang usaha kepada di sekitar lokasi.
Baca Juga: Sindir Atlet yang Rilis Skateboard Isi Darah, Celetukan Lil Nas X Jadi Tren Heboh
"Serta bisa menjadi wahana pariwisata dan tempat bermain generasi milenial. Kami berkomitmen dan mendukung semua jenis kegiatan olahraga agar terus berkembang dan terus berprestasi," katanya.
Berita Terkait
-
Mix and Match: Rekomendasi Brand Streetwear Skena Skateboarding Fashionable
-
Tulang Keluar! Vincent Rompies Ungkap Cidera Parah Gara-gara Skateboard
-
Tulang Tangan Sampai Keluar dari Kulit, Vincent Rompies Kapok Main Skateboard
-
Wendy Purnama, Atlet BMX yang Semangat Bangun BMX School di Yogyakarta
-
Asian Games 2022: Sanggoe Darma Tanjung Sumbang Medali Perak dari Skateboard
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
- Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
- Ria Ricis Bantu Pengobatan Keponakan Ratusan Juta, Keberadaan Suami Oki Setiana Dewi Dipertanyakan
- Kunjungi Nunung ke Kost, Momen Raffi Ahmad Transfer Uang Jadi Perbincangan
Pilihan
Terkini
-
Berdayakan Tukang Becak Kayuh di Bulan Ramadan, Muhammadiyah Bagikan Becak Listrik 1912
-
Pedagang di Gunungkidul Keluhkan Pasar Kian Sepi, Sebagian Terpaksa Memilih Tutup
-
Sambut Arus Mudik, Terminal Wonosari Gelar Ramp Check dan Siapkan Karpet Lesehan di Ruang Tunggu
-
Batal Dibuat Satu Arah, Plengkung Gading Ditutup Total
-
Papua Global Spices, UMKM Papua Barat yang Sukses Tembus Pasar Dunia Berkat BRI