Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Kamis, 04 November 2021 | 14:26 WIB
Kiky Saputri nge-roasting Cak Imin - (TikTok/@laporpak_reaction)

SuaraJogja.id - Dikenal sebagai komika yang ahli me-roasting pejabat, Kiky Saputri mendapat kesempatan melakukan roasting pada Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Cuplikan program televisi Lapor Pak! itu pun viral di TikTok. Awalnya KikY Saputri hanya memberi gurauan ringan dengan menyebut nama serta gelar lengkap Cak Imin.

"Drs H Abdul Muhaimin Iskandar, MSi, MSG," ucapnya.

"Kok MSG?" sahut Andre Taulany.

Baca Juga: Kiky Saputri Roasting Cak Imin: Sayang Rakyat Tapi Lupa Janji-janjinya

"Oh, MSG-nya enggak ada ya?" tanya Kiky Saputri. "Kirain pakai, biar gurih."

Cak Imin ikut tertawa mendengarnya, begitu pula ketika Kiky Saputri menyebut Cak Imin punya kembaran dengan memelesetkan namanya mirip tokoh animasi Upin dan Ipin, menjadi Umin dan Imin.

"Awal-awal standar aja dulu. Main aman," kata bintang film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan itu.

Namun, ia kemudian melanjutkan, "Enggak. Sebenarnya gua deg-degan."

Tak hanya Andre Taulany, Wendy Cagur, dan Andhika Pratama, Cak Imin pun tertawa terbahak-bahak, apalagi ketika tiga pria pelawak tersebut meminta kamera hanya menyorot Kiky Saputri dan Cak Imin karena khawatir terseret dalam gurauan yang riskan.

Baca Juga: Kiky Saputri Roasting Wakil Ketua DPR, Sentil soal Janji Palsu

Kiky Saputri kemudian melanjutkan roasting-nya. Ia mengatakan bahwa Cak Imin bukanlah sosok sembarangan dan merupakan orang penting.

Load More