SuaraJogja.id - Pascaturunnya kebijakan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dari pemerintah pusat, Pemda DIY mulai melakukan percepatan vaksin. Sekitar 1.300 anak di Kota Yogyakarta dan sekitarnya mulai divaksinasi, Sabtu (18/12/2021).
Percepatan vaksinasi dilakukan salah satunya dikarenakan munculnya varian baru COVID-19, Omicron di Indonesia. Varian ini disinyalir lebih menular pada anak-anak. Padahal anak-anak usia 6-11 tahun di DIY mencapai lebih dari 260 ribu orang.
"Diawal kickoff ini kita kerjasama dengan dinas kesehatan kota jogja dan anak-anak dari SD Muhammadiyah. Harapannya setelah ini dinas kabupaten, kota juga untuk bisa mulai melaksanakan vaksinasi untuk anak-anak sehingga bisa [mengantisipasi] varian omicron yang justru lebih suka [menular] pada anak-anak," ungkap Ketua Satgas COVID-19 DIY, Sri Paduka Paku Alam X disela vaksinasi di Yogyakarta,Sabtu Siang.
Menurut Wakil Gubernur DIY tersebut, kabupaten/kota diminta mendorong sekolah dan orang tua untuk segera membawa anak-anak mereka untuk mengikuti vaksinasi. Ditargetkan capaian vaksinasi anak bisa segera diselesaikan pada awal tahun 2022 mendatang.
Baca Juga: Blitar Belum Bisa Lakukan Vaksinasi Anak 6 hingga 11 Tahun, Ini Penyebabnya
"Ya secepatnya bisa segera selesai, kalau ada stok [vaksin] langsung disuntikkan,pokoknya teko [datang] saja," ujarnya.
Sementara Sekretaris Satgas Imunisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) DIY, Mei Neni Sitoresmi mengungkapkan anak-anak memang rentan terpapar varian Omicron yang lebih mudah menular. Sebab mereka selama ini belum pernah mendapatkan vaksinasi sehingga lebih beresiko.
"Selama ini yang lebih banyak yang divaksin kan usia diatas 12 tahun. Karena itu justru ini kesempatan yang baik untuk mengadvokasi seluruh orang tua, vaksinasi itu penting untuk mencegah paparan omicron pada anak," ungkapnya.
Cakupan imunisasi yang tinggi pada anak-anak diharapkan akan menimbulkan herd immunity atau kekebalan komunal pada varian-varian baru COVID-19. Sebab bila cakupan vaksinasi rendah, mutasi virus akan mudah terjadi.
Apalagi anak usia 6 tahun juga belum boleh mendapatkan vaksinasi COVID-19. Bila kekebalan komunal tercapai melalui capaian vaksinasi usia diatas 6 tahun maka diharapkan balita-balita dan kaum rentan lain tidak akan terpapar virus.
Baca Juga: Kasus Omicron di Indonesia Bertambah, 2 Orang Positif Baru Pulang dari Negara Ini
"Mudah-mudahan dengan cakupan vaksinasi yang lebih luas pada anak-anak maka diharapkan kita lebih siap [menghadapi varian baru]," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Edukasi dan Informasi Ketersediaan Vaksin Pada Orangtua Dapat Tingkatkan Jangkauan Vaksinasi Anak
-
Alert! Kasus Covid-19 Indonesia Naik Lagi, Vaksin Masih Gratis?
-
7 Gejala Omicron Kraken, Paling Cepat Menular Dibanding Varian Lain
-
6 Gejala Omicron BF.7 yang Banyak Dikeluhkan, Varian Sudah Masuk Indonesia!
-
Covid-19 Subvarian Omicron BN.1 Masuk Jakarta, 24 Orang Sudah Terpapar
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo