SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta harus memupus mimpinya untuk melenggang ke Liga 1 setelah takluk atas Dewa United pada babak bronze match Liga 2 musim 2021.
Berlaga di Stadion Pakansari Bogor, Kamis (30/12/2021), Dewa United memantapkan langkah ke Liga 1 menemani Persis Solo dan Rans Cilegon FC usai menang tipis atas PSIM Yogyakarta 1-0.
Kegagalan PSIM Yogyakarta untuk tembus ke Liga 1 pun menjadi trending di media sosial.
Sejumlah netizen yang menyertakan tagar PSIM memberi ucapan terima kasih atas perjuangan laskar mataram hingga mengapresiasi seluruh perjuangan para penggawa asuhan Seto Nurdiantoro tersebut selama ini.
Baca Juga: Kalahkan PSIM Yogyakarta, Rans Cilegon FC Memastikan Diri Promosi ke Liga 1 Musim Depan
"Maturnuwun @PSIMJOGJA tahun ini. Tidak ada yang perlu disesali evaluasi kedalaman squad kita coba lagi tahun depan. Tetap bermain gagah," kata and*****
"Inshaallah ikhlas lahir dan batin. Matur suwun squad musim ini," tulis luc****
"Rasah ndungkluk bangga laskar mataram pie piye tetep @PSIMJOGJA," kata noc****
"BElum rejeki kita untuk naik kasta. Tegakkan kepala kalian Laskar Mataram. Perjuangan kalian sudah sangat luar biasa. Terima kasih atas doa dan dukungannya di musim ini. Mari persiapkan musim depan dengan lebih baik lagi," cuit akun resmi PSIM Yogyakarta.
Harapan Haryadi
Baca Juga: Rahmad Darmawan: PSIM Yogyakarta Tim yang Solid
Sebelumnya Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti sempat berharap besar PSIM Yogyakarta bisa meraih kemenangan atas Dewa United dan merebut tiket ke Liga 1.
Ia meyakini hal itu bisa terwujud apalagi mengingat Dewa United urung pernah menang melawan PSIM Yogyakarta.
"Dewa United belum pernah menang melawan kita (PSIM) kan?, nah ini jadi modal kita. Harapan saya teman-teman tidak kendor, kita bisa menang dengan optimisme dan semangat karena masih ada satu tempat ke Liga 1," katanya.
Berita Terkait
-
Beli Tiket Liga 1 Lewat BRImo, Nonton Klub Kesayangan Makin Murah Tanpa Calo!
-
PSIS Semarang Datangkan Striker Gustavo Souza, Statistiknya Ngeri di Liga El Savador!
-
Marselino Ferdinan Debut dan Cetak Gol di Oxford United vs Sheffield United Setelah 3 Kali Gagal?
-
2 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil 'Gacor' usai Pulang ke Klub
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali