SuaraJogja.id - Tersebar di media sosial, potongan video Youtuber Nessie Judge saat diundang ke podcast Kuy Entertaiment. Potongan video tersebut berisi opini Nessie saat ditanya terkait film KKN Desa Penari.
Potongan video tersebut diunggah oleh akun Tiktok dari Kuy Entertaiment @kuyentertainmentofficial pada Senin (16/05/22). Dalam unggahannya, akun Tiktok ini menuliskan judul, "@nessiejudge2 gak percaya cerita KKN"
Dalam potongan video tersebut, Nessie mengungkapkan jika film KKN Desa Penari merupakan film yang bagus. Film ini memiliki alur cerita yang bagus.
"Dan memang ceritanya bagus sih menurut aku. Kayak dari settingan alurnya," ungkap perempuan berusia 28 tahun ini.
Setelah mengungkapkan hal tersebut, presenter dari podcast tersebut, yaitu Boris Bokir menyela jawaban dari Nessie. Boris menanyakan maksud dari perkataan dari Nessie.
"Sebentar-sebentar, dari settingan alurnya, jadi kalau disetting. Berarti kalau ditanya, Nessie, do you believe? Apakah kamu percaya dengan cerita tersebut? " tanya Boris Bokir.
Tampak dalam video Nessie menjawab secara implisit pertanyaan dari Boris Bokir.
"Eee. Di bioskop sih ditulis bahwa ini terinspirasi kisah nyata," jawab Nessie.
Boris kemudian menimpali jawaban dari Nessie. Ia menambahkan pendapat dari Nessie, ia mengungkapkan jika memang sebuah film itu berbasis dari kejadian nyata, maka di akhir film tersebut biasanya disematkan rekaman asli dari kejadian nyata tersebut.
Baca Juga: 6 Film Indonesia Laris di Luar Negeri, KKN di Desa Penari Go International!
"Inspired by true story, yang kita tahu, kalau kita nonton di bioskop, di Netflix, atau film hollywood lainnya biasanya suka ada footage aslinya... Inspired by true event... gitu-gitu kan. Kalau untuk KKN Desa Penari?" tanya Boris.
Saat ditanya hal tersebut, Nessie tempak tertawa dalam video tersebut.
Video yang diunggah oleh akun Tiktok @kuyentertainmentofficial ini telah ditayangkan sebanyak 148 ribu kali dan mendapatkan sejumlah 6 ribu suka dari warganet.
Video ini juga mendapatkan berbagai komentar dari warganet. Opini yang diberikan Nessie dalam video ini banyak menuai pro dan kontra dari warganet di Tiktok.
Beberapa komentar yang pro terhadap opini Nessie Judge terkait dengan film KKN Desa Penari.
"Betul, karena Mustinya sisa orang KKN-nya yg asli di tampilin juga, kayak film India ganggubai." ungkap warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!