SuaraJogja.id - Google maps merupakan aplikasi yang digunakan banyak orang untuk mencari suatu alamat atau jalan yang belum kita ketahui atau pernah lewati.
Tapi apa jadinya jika petugas yang merekam jalan google maps sendiri tidak tahu jalan dan harus bertanya ke orang sekitar.
Kejadian tersebut menjadi viral setelah sebuah video yang memperlihatkan seorang petugas google maps tengah bertanya jalan diunggah oleh akun Instagram @arenafakta pada (17/05/2022) dengan caption, “Lagi mencoba teknologi GPS (gunakan penduduk sekitar) untuk keluar dari gang.”
Dalam video tersebut terlihat seorang petugas google maps yang mengendarai kendaraan khusus dengan kamera untuk perekaman jalan sedang berbincang dengan warga sekitar pengendara motor berwarna merah.
Diduga sang petugas sedang menanyakan jalan untuk keperluan perekaman jalan, yang kita tahu bahwa di perkampungan atau komplek itu mempunyai banyak sekali jalan dan gang yang bercabang.
Keduanya tampak begitu santai megobrol di tengah jalan yang mungkin sedang berdiskusi tentang arah jalan yang harus dilalui si petugas google maps, mana jalan yang bisa dilewati mana jalan yang buntu.
Namun ada netizen yang menduga mereka berdua hanya mengobrol biasa layaknya sedang bertemu teman atau saudaranya dijalan saat sedang bekerja. Sepeti komentar netizen berikut:
“Mungkin lagi ngobrol ketemu saudara lagi kerja. Ya elah,”. “Maap - maapni... Itu orang - orang kaya ngobrol biasa, gak nunjukin arah,” ucap netizen lainnya.
Namun banyak juga netizen yang beranggapan bahwa sang petugas google maps tersebut memang sedang bertanya jalan. Ragam tanggapan netizen bertebaran di kolom komentar unggahan tersebut.
Baca Juga: Viral Video Driver Ojol Marah-marah karena Tidak Diberi Tip: Mbak Ini Tak Tahu Berterima Kasih
“Dia yang bikin, dia yang nyasar,” Ucap netizen sambil tertawa.
“Tanya warga setelah itu menyesatkan warga,” komentar netizen yang tak kalah bikin ngakak.
“Wah ini nih yang suka bikin nyasar ke gang buntu, mana sempit pula,” tuduh salah satu netizen. “Gegara ngikutin jejak dia,” timpal netizen lain.
“Ini yang bikin kita sampe di bawah pohon gede dan bilang tujuan anda telah sampai,” curhat netizen yang pernah disasarin google maps.
Jadi menurut kalian gimana? Spakah petugas tersebut benar-benar tersesat atau tidak?
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Google Maps kembali Bawa Korban, Pengendara Mobil Ini Dibuat Nyasar Sampai ke Kebon
-
Google Maps Rilis Mode Immersive View, Tampilkan Lokasi Layaknya Video Game
-
Ini Cara Cari Lokasi Parkir Pakai Google Maps Agar Tidak Kebingungan
-
Cara Pakai Google Maps Offline untuk Arus Balik Lebaran 2022, Bisa Hemat Kuota Internet!
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
Imogiri Siap Sambut Pelayat PB XIII: Ini Panduan Lengkap Akses, Pakaian, dan Tata Cara Penghormatan
-
Stop Saling Tuding! Begini Cara Dosen UGM Sederhanakan Proses Perceraian di Indonesia
-
Jelang Vonis, Pengacara Terdakwa Kecelakaan Maut BMW Minta Hakim Kurangi Hukuman, Ini Alasannya
-
Dompet Digitalmu Bisa Penuh, Ini Cara Aman & Efektif Klaim DANA Kaget
-
Penghormatan Terakhir, Raja Keraton Jogja, Sultan HB X Dijadwalkan Melayat Paku Buwono XIII Besok