SuaraJogja.id - Sebuah video merekam momen seorang balita yang sedang kebingungan saat digendong oleh dua sosok pria kembar. Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @yogayogitwins pada (02/05/2022) lalu.
"Risiko punya anak kembar, anak auto bingung," tulis pengunggah video ini dikutip Rabu (18/5/2022).
Dalam video singkat berdurasi tiga puluh lima detik ini, terlihat dua orang pria kembar bernama Yoga dan Yogi yang sedang bergantian menggendong seorang balita laki-laki.
Sosok Yoga dan Yogi ini tampak mengenakan baju yang berbeda, yaitu baju berwarna hijau dan biru. Awalnya, pria berbaju hijau yang terlebih dahulu menggendong sosok balita itu. Ia pun tampak nyaman saat digendong pria berbaju hijau ini.
Baca Juga: Adu Gaya Kim Ji Won Vs Gita Savitri Devi, Seperti Anak Kembar?
Tak lama, pria yang berbaju biru meminta sang balita untuk digendongnya. Sama seperti saat digendong pria berbaju hijau, balita ini terlihat nyaman-nyaman saja saat digendong pria berbaju biru.
Pria berbaju hijau kemudian kembali meminta sang balita untuk berada di gendongannya. Sambil digendong pria berbaju hijau, balita ini mengamati wajah dari pria berbaju biru. Ia tampak bingung ketika melihat dua sosok pria yang memiliki wajah mirip ini.
Balita laki-laki ini terhitung berpindah-pindah gendongan selama lima kali.
Dalam video ini, terdengar suara tertawa dari seorang perempuan yang merekam video ini.
Video ini dapat dilihat sebagai potret ketika ada seorang anak memiliki ayah yang mempunyai seorang kembaran. Pasti anak tersebut akan kebingungan saat melihat keduanya secara bersamaan.
Baca Juga: 4 Tahun Berjuang, Anisa Rahma Dikabarkan Hamil Anak Kembar lewat Program Bayi Tabung
Video yang diunggah oeh @yogayogitwins ini pun viral di media sosial. Videonya telah ditayangkan sejumlah 997 ribu kali. Video ini juga telah mendapatkan sejumlah 63 ribu sukda dari warganet di Tiktok.
Berita Terkait
-
Soal Matahari Kembar Gegara Menterinya Prabowo Sowan ke Jokowi, Bahlil: Jangan Dipolitisir
-
Waketum Golkar Tegaskan Tak Ada Matahari Kembar: Presiden RI Cuma Prabowo, Udah Titik
-
Ganjar: Nggak Boleh Ada Matahari Kembar, Nanti Pemimpinnya Bingung, Anak Buahnya Bingung
-
Menteri-menteri Prabowo Akui Jokowi Masih Bos, Reaksi Puan PDIP soal Isu 'Matahari Kembar'
-
Menteri Prabowo Masih Anggap Jokowi Sebagai Bos, PKS Wanti-wanti: Tak Boleh Ada Matahari Kembar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney