SuaraJogja.id - Warteg menjadi salah satu tempat makan yang memiliki banyak pilihan lauk dengan harga yang terjangkau.
Banyak yang mengandalkan warteg sebagai pilihan tempat makan karena warteg sendiri punya banyak cabang tempat dan mudah dijangkau pelanggan.
Namun tak jarang, pemilik warteg selalu mengabaikan kebersihan dan higienitas tempat makannya. Sama halnya dengan pemilik warteg satu ini yang mengabaikan kebersihan sehingga tikus bisa masuk ke etalase, tempat meletakkan deretan lauk-pauknya.
Terlihat dalam salah satu video seorang warganet yang tak sengaja merekam kejadian yang mengejutkan saat dirinya makan di warteg.
Dalam video yang dibagikan akun @receh.sosmed di Instagram, warganet ini tengah selesai makan di salah satu warteg, namun betapa kagetnya dirinya saat melihat sebuah tikus dengan ukuran yang cukup besar tengah menyeruput kuah sayur yang berada di etalase yang berada di depannya.
Tikus tersebut cukup lama memakan salah satu sayur yang ada di warteg, namun betapa sialnya perekam tersebut mengetahui hal menjijikan saat makanannya sudah habis.
Unggahan video tersebut lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari warganet. Melihat hal tersebut, banyak warganet yang merasa geli, tak sedikit juga yang bercanda dan mengatakan jika tikus tersebut merupakan chef seperti salah satu adegan film.
“Ga bakalan beli lagi kesitu seumur hidup,” tulis salah satu warganet.
“ Ada chefnya langsung,” komentar salah satu warganet.
Baca Juga: Seonhohada Indonesia Buka Warteg Gratis untuk Rayakan Ulang Tahun Kim Seon Ho
“Hati-hati kalau beli makanan,” tulis komentar warganet lainnya.
“Asli langsung merinding,” komentar warganet dalam unggahan video.
“Gada sopan santunnya itu tikus…nunggu malam,” tulis warganet di kolom komentar.
"Jadi keingat pas dulu pernah makon bakso, sudah habis separo ehh kok di mulut ada yang aneh, alot alot gitu pas di kunyah, saya muntahin, ternyata cicak. Gak karuan lagi cicaknya kelamaan saya kunyah," cerita warganet lainnya.
Unggahan video seekor tikus sedang menyeruput salah satu makanan di warteg ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 7,3 ribu likes.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Jangan Pernah Mengonsumsi Ibuprofen Saat Perut Kosong, Bisa Bahaya Akibatnya
-
7 Makanan Khas Banten yang Nikmat dan Menggugah Selera
-
Gelar Aksi di Patung Kuda, Massa GEBRAK Boyong Patung Tikus dan Buku Raksasa
-
Ternyata Mudah! Begini Tips Bikin Telur Dadar Renyah ala Warteg
-
Ibu Hamil Lihat Langsung Tikus Gado Makanan Warteg, Langsung Syok Saat Akan ke Puskesmas
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Liburan Sekolah, Sampah Menggila! Yogyakarta Siaga Hadapi Lonjakan Limbah Wisatawan
-
Duh! Dua SMP Negeri di Sleman Terdampak Proyek Jalan Tol, Tak Ada Relokasi
-
Cuan Jumat Berkah! Tersedia 3 Link Saldo DANA Kaget, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan
-
Pendapatan SDGs BRI Capai 65,46%, Wujudkan Komitmen Berkelanjutan
-
Kelana Kebun Warna: The 101 Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni Plastik yang Unik dan Menyentuh