SuaraJogja.id - Banyak orang yang kini lebih nyaman belanja online daripada belanja langsung ke tokonya. Alasannya sederhana, karena cara berbelanja ini lebih efisien dan tidak membuang banyak waktu.
Salah satu alasan lainnya adalah metode pembayaran yang juga sudah dibuat serba mudah. Bisa tanpa tunai atau dengan uang tunai langsung. Metode pembayaran dengan uang tunai atau cash on delivery (COD) jadi metode yang populer di kalangan pembeli.
Pasalnya ini memudahkan mereka yang tidak memiliki rekening atau akses e-wallet. Barang yang dibeli diantar langsung oleh kurir ke alamat. Setelah itu pembeli tinggal membayar sesuai harga dengan uang tunai yang sudah disiapkan sebelumnya.
Namun, karena harus dibayar di tempat, metode ini ada kurangnya, yakni pembeli harus ada di rumah atau alamat yang dituju saat kurir datang. Jika tidak, transaksi tentu tidak bisa dilakukan. Kurir juga kesulitan karena harus kembali lagi saat pembeli sudah ada di tempat.
Menyiasati hal tersebut, pemilik akun @ddevitok lantas membagikan solusi darinya di TikTok (27/5/2022). Dalam video tersebut terlihat dirinya sudah memasang pesan khusus para kurir COD.
“Paket taru atas rak sandal saja, pak. Terima kasih,” begitu bunyi pesannya. Di atas tulisan tersebut ada tanda panah yang menginstruksikan di mana uang COD berada.
Tepat di samping tulisan, uang COD digantung berjejer di pintu. Uangnya sudah dimasukkan ke dalam plastik sesuai dengan pesanan. Ada juga secarik kertas yang ditempelkan pada plastik untuk memberikan informasi transaksi.
Melihat video tersebut, para warganet khawatir kalau-kalau uang tersebut diambil orang. Mereka bertanya apakah sudah aman, apalagi jika rumah sedang ditinggal pergi dan tidak ada yang mengawasi.
“Waduh .. klo ditmpt gw udh hilang itu di ambil bocil buat jajan,” tulis @ristakusuma3.
Baca Juga: Kurir Gelapkan Uang COD di Tanah Bumbu, Kerugian Perusahaan sampai Rp 7 Juta
“Langsung ludes ya bun, rmh ku diblknh gk ada bocil nya bun,” tulis @ddevitok membalas komentar @ristakusuma3.
“Kok aman ya, kalau COD pas lagi pergi cuma tinggalkan kertas di teras suruh wa baru di kasih tau uangnya taruh mana,” tulis @bonekasaylendra.
“Waahh perlu di contoh ini, kmren kang kurir sampe balik 2x gara-gara aku pergi,” tulis @yuniastuti460.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Kontributor : gabrella seilatuw
Berita Terkait
-
Kurir Gelapkan Uang COD di Tanah Bumbu, Kerugian Perusahaan sampai Rp 7 Juta
-
Ingin Belanja Online? Perhatikan 5 Hal Ini sebelum Check Out Barangnya
-
Pengguna TikTok Belanja 3.5 Kali Lipat Lebih Banyak Dibanding Pengguna Lain Selama Mega Sales
-
Demam E-Commerce Bikin Pria Kini Lebih Sering Belanja Online Daripada Wanita?
-
Hasil Riset: Ecommerce Bikin Laki-Laki Kini Lebih Sering Belanja Online Daripada Perempuan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
Terkini
-
Bantul Bakal Sulap 123 Hektar Lahan Jadi Kebun Raya Baru: Ini Lokasi dan Komoditas Eksotisnya
-
Jangan Sampai Jadi Korban Selanjutnya, OJK DIY Ungkap 5 Modus Penipuan Paling Marak Tahun Ini
-
Gerebek Lokasi Rawan Narkoba: BNNP DIY Bekuk Pengedar Sabu Jelang Operasi Nasional Serentak
-
Buron Setahun, Glempo Pelaku Penganiayaan Mahasiswa di Sarkem Akhirnya Tertangkap Polisi
-
Wali Murid SD Nglarang Tolak Relokasi Sebelum Ada Gedung Baru, Pihak Tol Jelaskan Kendala Lahan