SuaraJogja.id - Salah satu pemain bintang pesaing berat Timnas Indonesia di Piala AFF dikabarkan tidak ingin memperkuat Thailand di ajang Piala AFF Desember akhir tahun ini.
Hal itu tentunya akan sedikit menguntungkan bagi skuat Garuda, mengingat Chanathip Songkrasin merupakan pemain penting dalam skuat Thailand yang memiliki skill dan kemampuan mengolah si kulit bundar di atas rata-rata pemain Asia Tenggara.
Chanathip Songkrasin memberikan isyarat jika dirinya tidak ingin bermain di Kings Cup 2022 dan Piala AFF 2022. Keputusan tersebut bukan tanpa sebab, berikut tiga alasan utama yang membuat Chanathip Songkrasin memilih untuk tidak memperkuat Thailand di dua ajang tersebut.
Pertama, Chanathip Songkrasin mengaku jika dirinya ingin beristirahat, sebab pemain yang saat ini berkarir di Liga Jepang itu, mengaku sudah lama tak merasakan beristirahat panjang. Menurut Chanathip Songkrasin, paling lama dirinya istirahat selama satu minggu.
Kedua, saat ini Chanathip Songkrasin bermain dengan klub teratas Liga Jepang (J1-League) bersama Kawasaki Frontale sedangkan AFF bukanlah teramasuk kalender FIFA. Jika Chanathip Songkrasin bermain untuk Thailand di ajang tersebut, maka akan membuat dirinya kelelahan.
Ketiga, dengan memilih untuk tidak membela negaranya di dua ajang tersebu, Chanathip Songkrasin berharap adanya regenerasi dalam skuad pemain timnas Thailand, mengingat pada ajang AFF sebelumnya, Thailand dihuni oleh pemain-pemain yang secara usia sudah tidak muda lagi.
Kabar mengenai keputusan Chanathip Songkrasin yang memilih beristirahat daripada memperkuat negaranya di dua ajang internasional terdengar di telinga netizen Indonesia. Berikut beberapa komentar dari mereka terkait tindakan yang akan diambil oleh Chanathip Songkrasin.
"Bilang aja udah gak level lebih memilih membela klub daripada harus bermain di AFF," ungkap salah seorang netizen Indonesia.
"Thailand masih sekelas AFF Asia tenggara,,kulifikasi pildun g bs berbuat apa2 ,,sama aj,.bgtu juga Vietnam,semua mental Asia tenggara," kata netizen yang lain.
Baca Juga: Tak Jadi ke EAFF, Media Vietnam Ketar-ketir dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
"Alah di kualifikasi piala dunia aja Thailand babak belur, itu artinya level mereka pun masih di seputaran Asia tenggara doang," ujar netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Tag
Berita Terkait
-
Begini Tampang Politisi Malaysia yang Perkosa TKW Indonesia, Dihukum 13 Tahun dan Cambukan
-
Bertemu Ridwan Kamil, Bonge Minta Bedah Rumah dan Berharap Bisa Sekolah Kembali
-
Chanathip Songkrasin Tak Berdaya Lawan Lionel Messi: Saya Berusaha Curi Bola, tapi Tidak Bisa
-
Pratama Arhan Gabung Latihan Tokyo Verdy usai Bela Timnas Indonesia, Debut Lawan Tim Chanathip Songkrasin?
-
Daftar Pemain Asing Non-Brasil di J League 2022, Ada Iniesta hingga Chanathip Songkrasin
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Rusunawa Gunungkidul Sepi Peminat? Ini Alasan Pemkab Tunda Pembangunan Baru
-
Kominfo Bantul Pasrah Tunggu Arahan Bupati: Efisiensi Anggaran 2026 Hantui Program Kerja?
-
Miris, Siswa SMP di Kulon Progo Kecanduan Judi Online, Sampai Nekat Pinjam NIK Bibi untuk Pinjol
-
Yogyakarta Berhasil Tekan Stunting Drastis, Rahasianya Ada di Pencegahan Dini
-
Tangisan Subuh di Ngemplak: Warga Temukan Bayi Ditinggalkan di Kardus