SuaraJogja.id - Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan RI turut dimeriahkan oleh para penyandang tunanetra di Panti Pelayanan Sosial Disabilitas Sensorik Netra (PPSDSN) Penganthi Temanggung.
Mereka mengikuti lomba adu cepat berjalan di Simulator Sirkuit Orientasi Mobilitas Terpadu (Sisir Rindu) pada Rabu (10/8/2022).
Lomba yang diikuti puluhan penerima manfaat PPSDSN Penganthi tersebut dibagi dalam beberapa kelompok, setiap kelompok terdiri atas lima orang untuk beradu cepat. Para penerima manfaat dengan bantuan tongkat menelusuri Sisir Rindu.
Sisir Rindu merupakan arena latihan bagi disabilitas sensorik netra untuk mampu bergerak lebih efektif atau gerakannya lebih cepat, tepat, dan sesuai dengan kebutuhan.
Baca Juga: Perayaan 17 Agustus, Bule Ikut Memeriahkan Perlombaan HUT Kemerdekaan RI
Sub Koordinator Bimbingan dan Rehabilitasi Sosial PPSDSN Penganthi Totok Mulyanto menyampaikan maksud dan tujuan diadakan lomba ini untuk menumbuhkan rasa nasionalisme pada penerima manfaat, juga rasa sportifitas dalam berlomba untuk merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.
"Kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan bimbingan atau pelajaran pada anak-anak dimana bimbingan itu kami berikan hampir setiap minggu sekali sebagai dasar dari pembelajaran orientasi mobilitas," katanya.
Ia menjelaskan orientasi mobilitas ini memang dimaksudkan untuk memberikan akses pada mereka baik itu nanti sekembalinya dari sini untuk berorientasi mobilitas di daerah masing-masing.
"Medan yang tersedia di Sisir Rindu ini ada sekitar 17 trak sesuai apa yang ada di alam. Misalnya jalan berbatu, berair, jalan menanjak atau menurun, dan jalan yang ada rintangan," katanya.
Dengan mengenali berbagai medan tersebut, kata Totok Mulyanto, diharapkan para penerima manfaat bisa lebih mendalami sehingga nanti bisa lebih berperan aktif dalam masyarakat.
Baca Juga: Ini Rumah Bersejarah Masa Kecil Pahlawan Nasional Slamet Riyadi, Dibangun tahun 1848
Penerima manfaat warga Wonoboyo, Kabupaten Temanggung, Kristin (22) mengaku senang bisa mengikuti lomba untuk memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.
Pemenang adu cepat berjalan untuk kelompok putri ini menuturkan ada sedikit kendala saat melalui lintasan yang menanjak meskipun sudah sering latihan.
"Memang ada sedikit kesulitan, tetapi saya terus berusaha untuk bisa berjalan lebih cepat," demikian Kristin. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Penyerapan Tenaga Kerja Tunanetra di Sektor Formal Perlu Ditingkatkan, Ini Alasannya
-
Main Jadi Toph di Avatar Live-Action, Miya Cech Gandeng Komunitas Tunanetra
-
Momen Hafizah Tunanetra Lantunkan Ayat Suci Al Quran di Depan Paus Fransiskus, Netizen Ikut Terharu
-
Thariq Halilintar Ternyata Pakai Tas Semahal Ini saat Upacara di IKN, Netizen: Vibes Calon Pejabat
-
Gaya Elegan Aaliyah Massaid Jadi Tamu Undangan IKN Curi Perhatian: Wanita Terhormat
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi