SuaraJogja.id - Video ditemukannya jenazah pendaki Raffi Dimas Baddar (20), seorang mahasiswa asal Rembang Pasuruan, viral di berbagai media sosial. Pasalnya, beberapa pekan yang lalu, ia dikabarkan hilang di bukit Krapyak, Padusan, Pacet, Mojokerto (11/9/2022). Namun, ia telah ditemukan oleh tim SAR dalam kondisi meninggal, Selasa (27/9/2022) pagi, tepatnya pukul 10.45 WIB.
Kabarnya, ia ditemukan di dekat Gua Cina, yakni di dasar air terjun Kering, Sungai Kretek. Dalam video yang beredar, seorang petugas meminta kawannya untuk sekaligus mempersiapkan kantong jenazah.
Lokasi ditemukannya korban tersebut berada sejauh 1,95 kilometer dari Musala Makam Krapyak. Ia diumumkan hilang ketika sedang melakukan perkemahan di daerah Bukit Krapyak di Desa Padusan. Korban sempat bermalam bersama dengan 10 orang temannya di area perkemahan tersebut.
Warganet yang mengikuti kabar tersebut turut berduka cita atas kejadian yang menimpa Raffi Dimas Badar. Salah seorang netizen mengatakan bahwa daerah ditemukannya jenazah Raffi tersebut sebelumnya telah disusuri, akan tetapi saat itu tidak ditemukan jenazahnya.
"Padahal kemaren katanya sudah menyisir lokasi tersebut, tapi tidak ditemukan," tulis @sandaljepitwarnabiru.
"Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun, semoga husnul khatimah, diterima iman islamnya, dan dimaafkan segala kesalahannya," ujar @estehcendol.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, smoga keluarga diberikan kesabaran dan almarhum husnul khatimah," timpal @yudiebakso.
Tonton videonya di sini.
Kontributor Suarajogja.id: Dinna Lailiyah
Baca Juga: Dimas Ditemukan Tewas, Evakuasi dari Bukit Krapyak Bakal Lama Sebab Medannya Sulit
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
Terkini
-
Tampil Gaya dengan Budget Rp80 Jutaan: 3 Mobil Bekas 'Aura Masa Kini' yang Wajib Dilirik!
-
Virus Nipah Belum Masuk Indonesia, Kemenkes Sebut Screening di Bandara Tetap Dilakukan
-
Harga Emas Meroket, Pakar Ekonomi UMY Ungkap Tiga Faktor Utama
-
Terjepit Ekonomi, Pasutri Asal Semarang Nekat Curi Puluhan Baterai Motor Listrik
-
BRI Perkuat Ekonomi Desa lewat Program Desa BRILiaN yang Telah Menjangkau 5.245 Desa