SuaraJogja.id - Kisah seorang penjual cilok terlihat mengajak anaknya yang masih kecil berjualan keliling ini viral di media sosial dan dibanjiri doa dari warganet.
Dalam video yang diunggah akun @aksiumat di media sosial Instagram ini terlihat seorang penjual cilok keliling mengajak putranya yang masih kecil berjualan keliling.
Terlihat dalam video singkat tersebut, penjual ini tengah berhenti di jalan untuk melayani pembeli, sedangkan anaknya terlihat tengah bermain tidak jauh dari ayahnya.
Pemandangan tersebut sangat menyayat hati warganet, terutama anaknya yang masih kecil sudah diajak berkeliling panas-panasan.
Baca Juga: Tega! Toko Roti Tetap Jualan Setelah Ada Karyawan Tewas Dalam Mesin, Warganet Kecam dan Ancam Boikot
Dalam keterangan video tersebut dijelaskan jika ibu dari bocah tersebut telah tiada sehingga tidak ada yang menjaganya di rumah.
"Ibunya meninggal, terpaksa jualan juga anakanya dibawa," tulis pemilik video tersebut.
Sesaat setelah berhenti, ayahnya ini bergegas untuk berkeliling kembali. Anaknya yang masih kecil tersebut lantas berdiri di kayu yang menghubungkan dengan roda belakang dan berpegangan pada gerobak.
Sementara itu, ayahnya menjaganya di belakang dengan mendorong gerobak sekuat tenaga.
Unggahan video seorang penjual cilok yang membawa anaknya berjualan ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
Baca Juga: Lucu, Saat Nikita Mirzani Ditahan, Sang Anak Live Jualan di Tiktok, Diberi Tahu Malah Tak Percaya
"Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT,di permudah segala urusannya dan semoga mendapatkan rejeki yg berlimpah Aminn," tulis salah satu warganet.
"Semoga dikurniakan rezaki yg berlimpahan..dan semoga anakmu menjadi anak yg soleh dan berbakti padamu..sihat selalu ya..dik," tulis komentar salah satu warganet.
"Ya Allah semoga bapak ini di ksh kesehatan rezeki lancar untuk menafkahi anaknya," tulis doa lainnya dari warganet.
"Terimakasih karena sudah menjadi ayah terbaik ya Pak. Semoga engkau dan anakmu diangkat derajatnya oleh Allah SWT dicukupkan segalanya dan diberi kesehatan," komentar warganet lainnya.
Unggahan video seorang penjual cilok yang membawa anaknya ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 6 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
Pedagang Kelontong Curhat Omzet-nya Bisa Anjlok 50% Imbas Rencana Kebijakan Rokok Baru
-
Tersesat di Dunia Maya: Literasi Digital yang Masih Jadi PR Besar
-
Harap Bijak! Stop Menormalisasi Fenomena Pemerasan di Balik Mental Gratisan
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali