SuaraJogja.id - Partai Persatuan Pembangunan atau PPP akan segera mengumumkan bakal calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024, pada Rabu (26/4/2023). Nama Ganjar Pranowo yang digadang-gadang bakal dideklarasikan oleh partai berlambang Kabah tersebut.
Tanda-tanda itu seolah semakin terlihat ketika muncul karangan bunga yang menyebutkan Ganjar Pranowo sebagai presiden di kediaman Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono jelang pengumuman tersebut.
Karangan bunga yang bertuliskan 'Ganjar Presiden' itu dikirim oleh Pengurus Wilayah (PW) Angkatan Muda Ka’bah (AMK) Yogyakarta. Selain itu, dalam karangan bunga itu juga menyebut 'Mardiono Wakil Presiden'.
Kendati demikian belum ada bocoran sosok yang akan diumumkan oleh PPP tersebut. Rencananya pengumuman akan dilangsungkan antara pukul 13.00-18.00 WIB di kediaman Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, di Pakem, Sleman.
Baca Juga: Bakal Diumumkan Hari Ini, Romahurmuziy Soal Capres PPP: Antara GP, PS dan ABW
Berdasarkan pantauan SuaraJogja.id hingga pukul 13.48 WIB persiapan masih terus dilakukan. Sejauh ini juga belum terlihat tokoh-tokoh politik yang hadir jelang pengumuman ini.
Pengumuman itu disebut bakal dibalut dengan acara pasar rakyat. Terlihat di halaman rumah Mardiono sudah berdiri sebuah panggung besar.
Terdapat meja panjang dan sejumlah kursi yang berada di atas panggung. Di depan panggung tampak ada bedug besar.
Sedangkan di samping kanan-kiri panggung terdapat sejumlah stan makanan dan minuman yang disediakan untuk masyarakat. Ada pula angkringan gratis yang bisa dinikmati masyarakat yang datang lebih dulu.
Sebelumnya diketahui, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) telah menggelar Rapimnas di kediaman Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono, Selasa 25 April 2023 kemarin.
Baca Juga: Perjuangkan Hasil Rapimnas, PPP Bakal Sodorkan Nama Capres ke KIB
Mardiono pun mengakui telah ada pembahasan tentang dinamika politik. Termasuk keputusan majelis untuk capres dan cawapres 2024.
"Mohon sabar, ditunggu keputusan malam ini seperti apa, besok (26 April) bersamaan agenda Pasar Rakyat baru kami umumkan," kata Mardiono, Selasa (25/4/2023).
Ia menyebut terdapat beberapa kandidat capres-cawapres yang sudah masuk dalam pembahasan.
"Tapi kami tetap berharap bisa mencalonkan kader sendiri (sebagai capres atau cawapres)," ujar dia.
Berita Terkait
-
Oral Seks Berujung Pasal Berlapis! Begini Nasib Pengendara Xpander yang Tabrak Lari Penyandang Disabilitas hingga Tewas
-
Gak Ada Otak! Nyetir Mobil sambil 'Anu' Dikemut Cewek, Mahasiswa di Sleman Tabrak Pria Difabel hingga Tewas
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Rela Turun Gunung, Alasan Plt Ketum PPP Mardiono Ngotot Menangkan ASR-Hugua
-
Dari Sekda ke Bupati: Harda Kiswaya dan Visi Sleman yang Maju dan Berkeadaban
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir
-
Kasus Jual Beli Bayi Terbongkar di Kulon Progo, Pelaku sudah Beraksi Belasan Kali
-
Jual Beli Anak di Kulon Progo Terbongkar, Orang Tua Bayi Tak Ditahan, Ini Penjelasannya
-
Bayi Dijual Rp25 Juta, Polisi Ringkus 4 Tersangka Jual Beli Anak di Kulon Progo