SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta membidik kemenangan pada pertandinan kontra PSKC Cimahi di lanjutan laga Grup 2 Liga 2 2023-2024. Hal itu disampaikan oleh Asisten pelatih Weliansyah.
Duel PSIM Yogyakarta kontra PSKC Cimahi bakal berlangsung di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Minggu (17/9/2023).
Kemenangan menjadi harga mati untuk tuan rumah setelah kalah 2-3 di laga sebelumnya saat menghadapi FC Bekasi City.
"Kami mohon maaf penampilan pertama dengan hasil yang tidak memuaskan. Dan dengan waktu sepekan yang ada, kita berusaha untuk memperbaiki tim. Kami sudah melakukan evaluasi, mudah-mudahan kami bisa dapat hasil maksimal di laga besok," tegas Weliansyah dikutip dari laman resmi klub, Minggu
Terkait harapan soal dua pemain asing PSIM Yogyakarta, Weliansyah berharap Andreas Campollo Esswein dan Aleksandar Rakic dapat tampil lebih maksimal ketika menghadapi PSKC Cimahi.
Weliansyah menjelaskan kedua penggawa impor tersebut sejauh ini telah melakukan adaptasi dengan baik serta semakin padu bersama skuad Laskar Mataram.
"Di laga kedua nanti lawan PSKC, harapannya kedua pemain asing kami dapat tampil lebih maksimal dengan menunjukkan kemampuan terbaiknya," jelas Weliansyah.
Baca Juga: Tampil di Liga 2, Persewar Waropen Andalkan 5 Pemain Muda
Sementara itu, soal tidak hadirnya pelatih kepala PSIM Yogyakarta Kas Hartadi pada sesi konferensi pers sebelum pertandingan, Weliansyah menjelaskan mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut tengah menderita sakit gigi.
Kekinian, PSIM Yogyakarta berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup 2 Liga 2 dengan nol poin, sedangkan PSKC Cimahi menempati posisi kedua dengan torehan satu poin, demikian dimuat Antara.
Berita Terkait
-
PSIM Yogyakarta Hadiahi Erwan Hendarwanto Sekolah AFC Pro
-
Siapa Pemilik Sumut United? Ternyata Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga
-
Statistik Mentereng Boaz Solossa di Liga 2, Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia?
-
3 Pelatih Lokal yang Sukses Bawa Klub Liga 2 Promosi ke Liga 1 Musim Depan
-
Profil Liana Tasno, Dirut Perempuan yang Antar PSIM Promosi Liga 1
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo