SuaraJogja.id - Seorang pria tua yang fotonya ketika tertidur di pinggir jalan viral membuat banyak warganet iba.
Foto itu dibagikan ke Twitter oleh akun @Cobeh09 pada Senin (28/10/2019) dengan keterangan singkat.
Di foto itu, dirinya tampak tertidur dengan bertumpu pada sisi kanan tubuhnya, beralas kain hitam yang cukup sempit di atas trotoar.
Pria itu mengenakan kaus, celana panjang, dan topi. Di dekatnya, terparkir sepeda tua, juga ada tas ransel hitam.
Baca Juga: Ini Manfaat Mengisi TTS Pada Orang Tua
Tak jauh dari posisi tidur pria itu, di atas kepalanya terdapat kertas bertulisan "TTS Rp5.000/2."
Pengunggah foto menyebutkan, pria itu memang berjualan teka-teki silang alias TTS, yang dihargai Rp5 ribu untuk setiap pembelian dua buku.
Menurut keterangannya, pedagang TTS itu ia temui di Jalan Kusumanegara, Kelurahan Mujamuju, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta, DIY, tepatnya di depan PT Sarihusada Generasi Mahardhika.
"Jual Buku TTS (Teka-Teki Silang) Rp5.000,- dapat 2 buku. Depan Sarihusada Jln Kusumanegara, Yogyakarta," cuit @Cobeh09.
Potret penjual buku TTS itu kemudian menuai keprihatinan warganet hingga di-retweet mencapai belasan ribu kali. Banyak dari mereka yang iba melihat kondisi penjual buku TTS tersebut.
Baca Juga: Isi Teka Teki Silang, Cara Mira Lesmana Cegah Penyakit Alzheimer
"Beliau boleh jadi tertidur sambil menahan lapar," komentar @bali_baim.
"Suka beli kalau pulang kuliah, sedih lihatnya kalau pas kebetulan beli tapi masih banyak. Kadang kalau ada duit lebih ya aku beli 4, kalau pas enggak ada duit ya cuma bisa lihatin doang. Sekarang udah pada main TTS yang di Playstore, jadi TTS kayak gini udah jarang ada yang mau beli," ungkap @Heyyo_lia.
"Thank you Mas udah share! Saya butuh banget TTS buat Mbahputri, yang emang suka main TTS (emoji menangis) terima kasih banget," tulis @RinellaIrene.
Berita Terkait
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Perjalanan Habbie, UMKM yang Berkembang dengan Dukungan BRI Hingga Pecahkan MURI!
-
Warung Bu Sum: Legenda Kuliner Jogja Bertahan Berkat Resep Rahasia & Dukungan BRI
-
BNI Indonesias Horse Racing Triple Crown & Pertiwi Cup 2025 Garapan SARGA.CO Siap Pentas di Yogya
-
Cari Vila dengan Private Pool di Yogyakarta? Ini 7 Rekomendasi Terbaik
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa