SuaraJogja.id - Kunjungan Presiden Joko Widodo ke kawasan Titik Nol Yogyakarta pada Selasa (31/12/2019) menarik perhatian ribuan pengunjung lokal yang datang ke Malioboro.
Bahkan, kondisi yang semula tenang menjadi riuh ketika orang nomor satu di Indonesia tersebut menyapa masyarakat. Suasana yang kurang kondusif pun membuat banyak orang terhimpit saat berebut untuk bersalaman dengan Jokowi.
Salah satunya Sri Wagiyati, pedagang asal Bantul yang saat itu sedang menjajakan jajanan pasar. Hingga beberapa dagangannya terjatuh ke tanah dan terinjak orang yang berdesakan. Untungnya Jokowi melihat insiden tersebut dan menolong Sri dengan memberi sejumlah uang.
"Dagangan saya kan diinjak-injak, terus beliau bersalaman dengan saya, untuk memberikan ganti rugi," tuturnya kepada SuaraJogja.id, sambil memegangi salah satu kemasan dagangannya yang rusak.
Baca Juga: Rayakan Tahun Baru di Titik Nol, Jokowi Bakal Open House untuk Warga Jogja
Sri mengatakan, diberi uang sejumlah Rp250 ribu yang akan digunakannya untuk membeli modal.
"Saya bersyukur bisa bersalaman dengan presiden. Semoga inu berkah," sambungnya.
Selain sebagai pedagang asongan, Sri juga berjualan di pasar.
Momen tahun baru ini dibuatnya sebagai ladang rezeki. Jika keuntungan pada hari-hari biasanya hanya bisa mencapai Rp200 ribu - Rp300 ribu saja, musim liburan ini keuntungan dapat mencapai satu juta lebih, katanya.
Baca Juga: Secara Statistik, Anies Lebih Baik dari Jokowi saat Pimpin Jakarta
Berita Terkait
-
Prabowo Bertemu Raja Charles III, Netizen Sadar Jokowi Tak Pernah ke Istana Buckingham: Nggak Bisa Bahasa Inggris?
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Membuka Mata tentang Pendidikan Inklusif Lewat Film 'Bird of a Different Feather'
-
Tragis, Kakek Asal Bantul Tewas Dihantam Mobil Saat Menyeberang Ring Road Selatan
-
Takaran Tera Tak Sesuai, Empat SPBU di Jogja Ditutup
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya