SuaraJogja.id - Hujan disertai angin kencang kembali terjadi di DI Yogyakarta, Sabtu (11/1/2020) malam WIB. Akibatnya, sejumlah pohon tumbang hingga menimpa kabel listrik di tiga wilayah Kota Yogyakarta.
Kepala Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Yogyakarta, Hari Wahyudi menerangkan, jika hujan sendiri terjadi sekitar pukul 18.30 WIB.
"Bermula dari hujan kecil, lalu datang angin kencang dan hujan menjadi deras. Saat itu, kami masih memonitor dampak dari hujan tersebut. Laporan yang kami terima ada dua kecamatan yang terdampak pohon tumbang dan satu kecamatan terdampak dahan Pohon Preh patah pada kejadian semalam," terang Hari saat dikonfirmasi SuaraJogja.id, Minggu (12/1/2020).
Tiga lokasi tersebut, kata Hari, terjadi di dusun Jatimulyo Baru, Kelurahan Kricak, Kecamatan Tegalrejo; Jalan Bima Sakti, Kelurahan Demangan, Kecamatan Gondokusuman serta Jalan Lowani, Kelurahan Sorosutan, Kecamatan Umbulharjo.
Baca Juga: Keren! Beginilah Wajah Baru JPO Pasar Minggu
"Dua pohon tumbang terjadi di Kecamatan Tegalrejo dan Gondokusuman. Masing-masing pohon berjenis Melinjo dan Beringin, rata-rata berdiameter 40-50 dengan panjang lebih kurang 10 meter," kata Hari.
Ia menambahkan, tumbangnya pohon Beringin di Gondokusuman berdampak pada rumah milik warga, Jujun (56) yang menutup teras rumah.
"Satu pohon tumbang menutup teras rumah warga Demangan. Namun kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa," katanya.
![Anggota BPBD Kota Yogyakarta melakukan pemotongan dahan pohon yang menimpa kabel listrik akibat hujan disertai angin kencang, Sabtu (11/1/2020) malam wib. [dok. BPBD Yogyakarta]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/01/12/10175-pohon-tumbang.jpg)
Sedangkan di Kecamatan Umbulharjo, dahan Pohon Preh patah hingga menimpa kabel listrik.
"Meski pohonnya tidak roboh namun dahan dengan diameter 30 sentimeter dan panjang tujuh meter yang patah itu berpotensi mencelakai masyarakat sekitar. Sehingga kami lakukan pemotongan dengan cepat," ungkap dia.
Baca Juga: Luhut: Kita Harus Berkawan Demi Pembangunan Indonesia
Hari menuturkan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD sudah memotong beberapa pohon yang sempat menutup akses jalan masyarakat. Pihaknya mengimbau agar warga selalu waspada dan melaporkan dampak saat terjadi hujan atau angin kencang.
Berita Terkait
-
Pohon Tumbang Timpa Pengendara di Depan Kodam Makassar, 2 Korban Terluka
-
Pohon Beringin Tumbang di Alun-Alun Pemalang Saat Salat Ied, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Kronologi Pohon Tumbang di Pemalang Saat Salat Id: 2 Tewas, 17 Terluka
-
Pohon Beringin di Alun-alun Pemalang Tumbang Timpa Jemaah Salat Ied: Dua Meninggal, 17 Luka-luka
-
Monkey Forest Ubud Ditutup Sementara Usai 2 Turis Asing Tewas Tertimpa Pohon
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa