SuaraJogja.id - Turut mengambil bagian dalam penanganan COVID-19, Komunitas Shodaqoh Jumat (Shomat) bekerja sama dengan alumni SMA 1 Wates Angkatan 1996, memberikan asupan nutrisi kepada tenaga medis yang menangani pasien virus corona di RSUD Wates, Jumat (3/4/2020).
Kegiatan ini merupakan wujud dukungan kepada para tenaga medis yang berjuang dalam membantu penyembuhan pasien COVID-19. Nutrisi yang dibagikan berupa buah-buahan segar dan susu kemasan.
“Hari ini kita berikan buah-buahan segar dan susu kotak kemasan, untuk tenaga medis,” kata perwakilan alumni yang juga anggota komunitas Shomat, Muh Zuhdi Malik, di sela penyerahan, Jumat).
Bukan kali ini saja Komunitas Shomat memberikan bantuan nutrisi seperti makanan atau kudapan. Mereka sudah sering membagikan sumbangan kepada sejumlah masjid dan panti asuhan. Namun, akibat wabah COVID-19, ditambah imbauan untuk tidak menggelar salat Jumat terlebih dahulu, bantuan tersebut dialihkan kepada sasaran yang lebih membutuhkan.
Melihat sudah banyak yang mendukung tenaga medis dalam bentuk alat pelindung diri (APD), masker, atau hand sanitizer, pihaknya sengaja memberikan bantuan dalam bentuk lain. Karena memang fokusnya pada nutrisi kesehatan, maka dari itu buah dan susu menjadi pilihannya.
“Tidak hanya masker atau APD, nutrisi juga sangat diperlukan agar mereka tetap fit dalam menjalankan tugas merawat para pasien corona,” jelasnya.
Ia berharap, bantuan nutrisi tersebut dapat digunakan para tenaga medis yang berjuang di garda terdepan dalam menangani para pasien. Dengan demikian, stamina dan daya tahan tubuh mereka bisa dijaga agar tetap mampu bekerja dengan baik tanpa membahayakan diri mereka sendiri dan keluarga.
Anggota lain dari Shomat, Diah Suryani, mengatakan, sesuai kesepakatan antar-anggota komunitas, dukungan nutrisi kepada tenaga medis ini akan dilakukan secara berkelanjutan, paling tidak hingga virus corona mereda, untuk selanjutnya baru akan dikembalikan kepada jemaah masjid.
“Kita terbuka bagi siapa saja yang ingin berdonasi. Komunitas ini tidak hanya alumni SMA 1 Wates. Siapa pun boleh bergabung,” ungkapnya.
Baca Juga: Gara-gara Fans dan Telat Masuk Stadion, Atletico dan Barcelona Didenda UEFA
Berita Terkait
-
Lawan Wabah Corona, Pertamina Patra Niaga Pasok Bantuan ke Warga Plumpang
-
Acuhkan Seruan Anies, Jemaah Jumat di Masjid Luar Batang Tak Jaga Jarak
-
Sampai Banting Tempat Sampah! ODP Corona di Sidrap Ngamuk ke Petugas
-
Kapan Kondisi Pasien Corona Covid-19 Paling Menular? Ini Temuan Peneliti!
-
Sempat Ditolak Tes karena Usia Muda, Pria Positif Corona Covid-19 Meninggal
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
Terkini
-
Gelar Pahlawan Soeharto: UGM Peringatkan Bahaya Penulisan Ulang Sejarah & Pemulihan Citra Orde Baru
-
Keracunan Massal Makan Bergizi Gratis di Jogja, 8 Dapur Ditutup, Pemda Bentuk Satgas
-
Libur Nataru di Jogja, Taman Pintar Hadirkan T-Rex Raksasa dan Zona Bawah Laut Interaktif
-
Nyeri Lutut Kronis? Dokter di Jogja Ungkap Rahasia UKA: Pertahankan yang Baik, Ganti yang Rusak
-
Target Tinggi PSS Sleman di Kandang Barito: Bukan Sekadar Curi Poin