SuaraJogja.id - Seorang pencuri di kawasan Dusun Kauman, Desa Wijirejo, Kecamatan Pandak, Bantul mengamuk setelah aksinya ketahuan oleh warga, Senin (4/5/2020) malam.
Salah satu warga setempat, Ipan mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.30 WIB. Saat itu, dia tengah berjualan di angkringan tak jauh dari lokasi kejadian.
Ia menyebut, saat kejadian, kondisi lalu lintas di sekitar TKP juga cukup sepi. Hanya ada beberapa yang warga yang memang setiap malam memang mengadakan ronda di wilayah tersebut.
Kejadian bermula saat korban yang mengendarai sepeda motor hendak masuk ke dalam rumah. Tiba-tiba datang dua orang berboncengan sepeda motor matik dari arah Lapangan Gesikan.
Baca Juga: Kisah Kenyo, Sang Juru Cukur Rambut dan Pijat Refleksi Api di Tengah Corona
Ipan menuturkan, pelaku berniat mencuri motor korban dengan cara menabraknya dari belakang. Akibatnya, sepeda motor korban pun terjatuh. Dengan keadaan terjatuh, korban langsung berteriak meminta pertolongan.
Terkejut dengan teriakan korban, kedua pelaku panik dan marah. Keduanya lantas memecahkan kaca rumah korban.
“Ada orang teriak maling-maling di deket saya jualan. Maling berusaha mencuri motor dengan menabrak korban,” katanya kepada Harianjogja.com, Senin.
Mendengar ada teriakan, Ipan bersama beberapa warga bergegas menuju sumber suara. Mereka kemudian mengejar pelaku yang berbalik arah menuju persimpangan Lapangan Gesikan. Namun, pelaku dengan cepat mampu kabur dan tidak terkejar oleh warga.
Kapolsek Pandak AKP Cherli Evi membenarkan upaya pencurian tersebut. Meski demikian, pihaknya belum dapat memastkan motif pelaku yang berniat melakukan pencurian.
Baca Juga: KPK Setor Uang Pengganti Korupsi Eks Wakil Ketua DPRD Sumut Rp 355 Juta
Kepolisian sudah melakukan olah TKP dan kasus ini sedang ditelusuri lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Dihadapan Polisi, Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Tak Mudah Dicuri
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Tegang! Detik-detik Polisi Tangkap Komplotan Maling di Cengkareng, Iptu Wiratama Terkapar Didor Penjahat
-
Paling Parah Peradilan, Mahfud MD Blak-blakan Hukum di Indonesia Bisa Dibeli
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G
-
Membuka Mata tentang Pendidikan Inklusif Lewat Film 'Bird of a Different Feather'
-
Tragis, Kakek Asal Bantul Tewas Dihantam Mobil Saat Menyeberang Ring Road Selatan
-
Takaran Tera Tak Sesuai, Empat SPBU di Jogja Ditutup
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem