SuaraJogja.id - Tak jauh berbeda dari kebanyakan masyarakat Jogja, sutradara Hanung Bramantyo juga menunaikan salat Id di Hari Raya Idulfitri 2020/1441 H, Minggu (24/5/2020), di rumah. Sejak pemerintah menetapkan kebijakan untuk membatasi kegiatan di luar rumah pada Maret lalu, Hanung diketahui mengisi hari-harinya di kampung halaman, Jogja, bersama Zaskia Adya Mecca sang istri dan empat buah cintanya dengan Zaskia.
Setelah menjalani ibadah puasa selama 30 hari, kini Hanung dan keuarga pun merayakan Lebaran. Namun, ada yang berbeda pada Lebaran kali ini dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Hanung sendiri tak menyangka akan mengalaminya. Ia melakukan salat Id di rumahnya di Jogja bersama keluarga, pengasuh anak-anaknya, penjaga rumah, serta sang ibunda, yang diketahui juga berdomisili di Jogja.
Tampak pada foto unggahannya di media sosial, sutradara sekaligus produser film itu tengah salat di teras rumahnya. Walaupun tak banyak, tetapi jemaah tetap khusyuk menjalani ibadah salat di hari kemenangan ini.
Baca Juga: Ancam Pembangkangan Sipil, FPI Hingga MUI DKI Desak Habib Bahar Dibebaskan
"Tidak pernah membayangkan bisa sholat ied di rumah bersama bia @zaskiadyamecca, anak2 @kalamadali @kana.sybilla @bhaikaba @bhrekata juga ibunda @mulyati.salim.ms, adik-adikku semua beserta para mba dan penjaga rumah," tulis @hanungbramantyo di Instagram, Minggu.
Ia pun menilai, momen Lebaran kali ini, meski harus dirayakan di tengah kondisi sulit, terasa istimewa. Terlebih, lanjut Hanung, salat Id-nya bersama keluarga dipimpin juru masak di rumah sang ibunda.
"Sungguh moment yang sangat spesial dan langka. Apalagi sang imam adalah mas Joni, juru masak di rumah ibu, yang sengaja kami percaya untuk memimpin sholat ied karena bacaan Qur’an nya paling baik diantara kami," terangnya.
Tak hanya itu, bagi Hanung, Idulfitri 2020 terasa makin spesial karena rekannya yang berbeda keyakinan turut andil mengabadikan momen salat Id keluarga Hanung. Dirinya pun mengaku belajar banyak kebaikan di balik pandemi corona.
"Moment ini makin spesial karena di fotokan oleh mas @adi_bromo yang beragama Hindu. Pendemi ini mengajarkan banyak hal kepada saya, belajar ikhlas, menerima, sabar, pasrah juga toleran dalam menghadapi banyak hal," ungkap Hanung.
Baca Juga: Ucapkan Selamat Idul Fitri, LBP: Lebaran Di Tengah Pandemi Tidaklah Mudah
Di akhir caption, dirinya mengucapkan, "Taqoballahumina wa minkum, Minal Aidzin wal Faidzin, maaf lahir batin buat teman-teman semua."
Berita Terkait
-
Dari Kaos Konser, Haykal Kamil Kini Sukses Jualan Baju Muslim
-
Kondisi Terkini Orangtua Haykal Kamil Usai Rumahnya Ambruk
-
Apa Bisnis Haykal Kamil Sekarang? Pernah Dipecat Zaskia Adya Mecca Perkara Terlalu Rajin
-
Zaskia Adya Mecca Pecat Haykal Kamil, Alasannya Tak Masuk Akal
-
Haykal Kamil Pernah Dipecat Kakak Sendiri, Alasannya Jauh dari Kata Malas
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini