SuaraJogja.id - Kasus peluru nyasar bikin gempar warga di kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Peluru nyasar itu mengenai seorang bocah berinisial AI (11) saat sedang bermain.
IA baru tersadar saat punggungnya mengeluarkan darah ketika hendak pulang ke rumah.
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Budhi Herdi Susianto menuturkan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu, 17 Juni 2020 sekitar pukul 21.00 WIB. Korban ketika itu sedang asik bermain dan tiba-tiba merasa seperti ada yang memukul punggungnya.
"Itu kejadian tanggal 17 Juni malam hari, lagi nongkrong ama kawan-kawan deket rumah di Pademangan. Dia nggak terasa (tertembak) kemudian ada kaya nepuk saja. Habis itu bubar pulang. Pas mau pulang kok basah, ini kenapa punggungnya darah," ujar Budhi saat dihubungi, Selasa (23/6/2020).
Baca Juga: Polisi Ungkap Detik-detik Bocah di Pademangan Tertembak Peluru Nyasar
Menurut Budhi, malam itu korban tidak langsung memeriksakan kondisinya itu ke rumah sakit. Keesokan harinya, yakni pada Kamis (18/6) barulah yang bersangkutan memeriksa kondisinya ke rumah sakit.
"Diperiksa besoknya ke beberapa rumah sakit tapi pada nggak mampu. Terakhir di Rumah Sakit Polri," ujar Budhi.
Setelah menjalani pemeriksaan, akhirnya tim medis dari RS Polri berhasil mengeluarkan satu buah proyektil peluru yang bersarang di punggung korban.
Budhi menyampaikan bahwa saat ini pihaknya masih menyelidiki asal usul peluru tersebut.
"Kondisi korban sudah membaik. Sudah pulang dari rumah sakit," katanya.
Baca Juga: Aditya Tewas Kena Peluru Nyasar saat Polisi Tembak Pengedar Narkoba
Berita Terkait
-
Duaar..! Peluru Nyasar di Tangsel, Nyelonong ke Rumah Warga hingga Dikira Lampu Meledak
-
Pemobil Tiba-tiba Tertembak di Jalan Gading Golf Boulevard Tangerang, Peluru Tembus Pintu Mobil hingga Korban Luka-luka
-
Dorr! Pemobil di Tangerang Kena Peluru Nyasar, Tim Forensik Mabes Polri Turun Tangan
-
Kasus Peluru Nyasar Politisi Gerindra, Korban Tewas di Pernikahan Berdarah Ternyata Keponakan Saleh Makaram
-
Mabes TNI AD Akui Ledakan di Gudang Amunisi Armed Memungkinkan Ada Peluru Nyasar ke Pemukiman Warga
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif