SuaraJogja.id - Aktris Asri Welas tak lama lagi bakal kembali memulai kegiatan syuting setelah libur panjang selama pandemi corona. Namun sebelum itu, ia harus memenuhi syarat menjalani tes COVID-19.
Perempuan kelahiran Yogyakarta, 7 Maret 1949 ini pun membagikan video proses saat dirinya menjalani tes. Video itu ia unggah ke IGTV di Instagram pada Selasa (23/6/2020).
"Alhamdulilah industri film mulai aktif kembali hari ini #asriwelas dan para pemain film yang lain akan reading dan memulai shuting Film bersama @starvisionplus syarat utamanya adalah semua pemain juga crew melakukan SWEB test dan hati ku deg2 an sekali apakah aku Positif atau Negatif ini proses pemeriksaannya," tulis @asri_welas.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Baca Juga: Gelandangan di Tanah Abang Tewas Diduga kena Covid, Istri Jalani Tes Swab
Di video itu, Asri Welas ditangani oleh seorang dokter bernama dr Rena, yang memakai APD hijau. Saat ditanya Asri Welas nama tes yang dilakukan saat itu, dr Rena menyebutnya "rapid swab".
Dalam tes tersebut sang dokter memasukkan alat swab ke saluran pernapasan Asri Welas untuk mendapatkan sampel lendir yang akan diperiksa. Saat menjalani rapid swab test itu Asri Welas terlihat sangat gugup.
Mulanya alat swab dimasukkan ke lubang kanan hidung Asri Welas dan diputar-putar oleh dokter. Sembari melakukan pekerjaannya, sang dokter meminta Asri Welas untuk rileks dan tidak mendorong alat swab serta bernapas seperti biasa.
Kendati begitu, bintang sitkom Suami-Suami Takut Istri ini tampak menahan geli dan mengernyitkan alis serta matanya. Setelah itu, proses yang sama dilakukan pada rongga hidung kiri Asri Welas.
Bergitu pengambilan sampel selesai, Asri Welas menanyakan apakah darahnya juga akan diambil untuk sampel pemeriksaan COVID-19. Sang dokter kemudian menjawab, "Rapid darah ada juga, cuman kayaknya lebih sensitif untuk swab."
Baca Juga: Inggris Uji Coba Tes Air Liur Virus Corona Tanpa Swab
Selain itu, menurut leterangan dokter tersebut, hasil rapid swab test akan keluar di hari yang sama dan hanya memakan waktu sekitar 15 menit. Pada unggahan berikutnya, Asri Welas pun mengunggah foto dirinya memegang alat rapid test yang menunjukkan hasil nonreaktif.
Berita Terkait
-
Asri Welas Lakoni Facelift demi Tuntutan Pekerjaan, Kenali Manfaat dan Risikonya!
-
Jalani Operasi Tiga Jenis Kecantikan, Asri Welas Rogoh Kocek Berapa?
-
Berapa Biaya Sedot Lemak? Jadi Pilihan Artis untuk Tampil Langsing Lebih Cepat
-
Lakoni Tindakan Kecantikan di Korea, Berapa Biaya yang Dirogoh Asri Welas?
-
Sedot Lemak hingga Facelift di Korea, Pipi Asri Welas Makin Tirus
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan