SuaraJogja.id - Sebanyak empat parpol menyatakan dukungan untuk mengusung Danang Wicaksana Sulistya (DWS) pada Pilkada 2020 Sleman. Dukungan itu dinyatakan pada Kamis (6/8/2020) dini hari.
Empat partai tersebut yaitu Partai Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Golongan Karya (Golkar).
Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Gerindra Sleman Sukaptana mengatakan, kesatuan suara dari empat parpol itu, berawal dari lobi-lobi politik panjang.
Keputusan dinyatakan dalam sebuah nota yang ditandatangani bersama oleh masing-masing perwakilan parpol. Mulai dari dirinya sendiri, Ketua DPD Partai Golkar Sleman Janu Ismadi, Sekretaris DPC PKB Sleman Tri Nugroho, dan Dispilkada DPW PPP DI Yogyakarta Yusron.
Baca Juga: Pilkada 2020, Potensi Suara Hilang Besar karena Pemilih Takut ke TPS
"Agenda selanjutnya akan membahas nama calon pendamping DWS sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Sleman. Proses seleksi nama-nama akan dilakukan dalam musyawarah," ungkapnya, Kamis siang.
Parpol yang bersepakat tersebut berencana menggelar deklarasi paslon dalam waktu sekitar dua pekan ke depan.
"Kami masih membuka diri, jika ada partai lain yang akan bergabung," katanya.
Ketua DPD Partai Golkar Sleman Janu Ismadi mengungkapkan, pihaknya akan melakukan seleksi internal dan memilih satu nama yang akan diusulkan sebagai pendamping DWS.
Golkar bertekad untuk tetap dalam koalisi itu, sekalipun seandainya kandidat Sleman 2 bukan berasal dari kader Golkar. Sekretaris DPC PKB Sleman, Tri Nugroho menyatakan akan tetap menghormati koalisi yang terbentuk, siapapun yang nantinya akan dipilih mendampingi DWS.
Baca Juga: Pilkada di Masa Pagebluk, KPU Minta Warga Tak Takut ke TPS
Tri mengklaim, Tim Sebelas yang terdiri dari empat tokoh partai dan tujuh tokoh NU Kabupaten Sleman, sudah membuat nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) dengan Anshor, Muslimat, Fatayat, IPNU, IPPNU terkait dukungan dalam Pilkada 2020.
Berita Terkait
-
Aksi Massa Menginap di DPR, Desak Pembatalan UU TNI Baru
-
Demo Lagi usai Lebaran, Koalisi Sipil Nekat Bangun Tenda di Gerbang DPR: Sampai UU TNI Dibatalkan!
-
Desak DPR Tak Buru-buru soal RUU KUHAP, Koalisi Masyarakat Sipil Beberkan 9 Poin Catatan Krusial
-
RUU TNI Disahkan, Orde Baru Jilid 2? Kekerasan Sipil Mengintai
-
RUU TNI, Akademisi Soroti Bahaya Operasi Nonperang Tanpa Persetujuan DPR
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Libur Lebaran di Sleman, Kunjungan Wisatawan Melonjak Drastis, Candi Prambanan Jadi Primadona
-
Zona Merah Antraks di Gunungkidul, Daging Ilegal Beredar? Waspada
-
Miris, Pasar Godean Baru Diresmikan Jokowi, Bupati Sleman Temukan Banyak Atap Bocor
-
Kawasan Malioboro Dikeluhkan Bau Pesing, Begini Respon Pemkot Kota Yogyakarta
-
Arus Balik Melandai, Tol Tamanmartani Resmi Ditutup, Polda DIY Imbau Pemudik Lakukan Ini