SuaraJogja.id - Putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka bakal ditantang B.R.A. Putri Woelan Sari Dewi di Pilkada Solo 2020. Cucu Raja Solo Paku Buwono XII tersebut bahkan sudah menemui Ketua Umum Partai Amanat Nasional atau PAN, Zulkifli Hasan, di Jakarta.
Dalam kesempatan bertemu di kediaman Zulhas, Kamis (6/8/2020), Putri Woelan Sari Dewi, yang notabene sedang menggalang kekuatan mengaku berkeinginan kuat meramaikan bursa cawali-cawawali Solo di Pilkada 2020.
"Kami diterima Pak Zulkifli hari Kamis lalu sekitar pukul 13.00 WIB di rumah dinasnya. Mbak Putri ditemani K.G.P.H.P.A. Tedjowulan. Pertemuan dengan Pak Zulkifli berlangsung sekitar 30 menit membahas dinamika politik Solo," ujar Koordinator Sukarelawan Jeng Putri (JP), Bambang Pradotonagoro, kepada Solopos.com, Minggu (9/8/2020).
Menurut Bambang, Zulhas menyambut baik kedatangan Putri Woelan yang beberapa waktu terakhir menjadi perbincangan hangat di Jakarta.
Baca Juga: Keributan di Mertodranan Solo Bikin 3 Orang Terluka, Lurah: Salah Paham
Penyebabnya tekad dan pergerakan Putri Woelan yang ingin menjadi lawan politik dari sosok Gibran Rakabuming Raka.
Padahal mayoritas partai politik (parpol) pemilik kursi di DPRD Solo sudah merapat ke gerbong PDIP yang mengusung Gibran-Teguh Prakosa.
"Kami disambut baik Pak Zulkifli. Tapi ada beberapa hal yang tidak bisa saya sampaikan," kata dia.
Selain bertemu dengan Zulkifli, Bambang menyebut Putri Woelan juga bertemu dengan tokoh dua partai politik (parpol) di Jakarta.
Tetapi dia enggan menyebutkan nama kedua tokoh tersebut. Dia hanya menyebut kedua parpol itu beraliran nasionalis.
Baca Juga: Klaster Corona Sasar Kantor Pemkot Solo, Giliran Inspektorat
"Lebih baik saya belum sampaikan terkait dua parpol ini," urai dia.
Berita Terkait
-
Tanggapi Desakan Jenderal Fachrul Razi dkk Copot Wapres, PSI Bela Gibran: Ini Mandat Rakyat!
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa