SuaraJogja.id - Beredar foto sepasang kekasih yang menjalankan prosesi tukar cincin. Pakaian kembar bermotif Doraemon yang dikenakan menjadi sorotan warganet. Seperti motif kain sprei, warganet berlomba pamer kain yang sama.
Akun Twitter @recehtapisayang membagikan tiga foto prosesi tukar cincin sepasang kekasih. Beda dari prosesi tukar cincin pada umumnya, pasangan pemuda dan pemudi ini mengenakan baju kembar dengan motif tokoh kartun Doraemon.
Ada tiga foto yang dibagikan. Pertama adalah foto selfie sepasang kekasih yang tersenyum ke arah kamera, kemudian foto pelaksanaan tukar cincin yang disaksikan banyak orang, serta foto sepasang kekasih yang menunjukkan cincinnya.
Dalam tiga foto tersebut, mempelai wanita mengenakan gaun panjang bermotif Doraemon. Tidak hanya itu, ia juga mengenakan kerudung bermotif sama dengan model menumpuk di kepala dihiasi permata di atasnya.
Baca Juga: Dibilang Mirip Obama, Bupati Sleman Enggak Jadi Cat Rambut
Sementara, mempelai pria menggunakan setelan jas dan celana kain dengan motif yang sama persis seperti pasangannya.
Tidak hanya itu, seserahan yang diberikan juga berupa dua buah boneka Doraemon berukuran besar berwarna merah muda dan biru muda.
"Tamunya dikasih makan dorayaki," tulis akun @recehtapisayang dalam keterangannya.
Sejak diunggah pada Selasa (11/8/2020), foto tersebut sudah mendapatkan ribuan respons dari warganet. Ada 7 ribu lebih retweets dan 29 ribu pengguna Twitter menekan tombol suka.
Dalam kolom komentar, tidak sedikit warganet yang ikut tebak-tebakan konsep pernikahan sepasang kekasih tersebut. Beberapa juga membagikan sejumlah proses pernikahan dengan konsep Doraemon lainnya.
Baca Juga: Viral Lamaran Tema Doraemon, Baju hingga Hijab Penuh Wajah Doraemon
Salah satunya dibagikan akun @diazzahmad. Ia mengunggah video pernikahan dengan panggung pengantin berhias bermacam benda berbau Doraemon. Tidak hanya itu, lagu pernikahan yang diputar juga merupakan theme song kartun asal Jepang tersebut.
Ada juga warganet yang justru salah fokus melihat beberapa pengunjung yang menyaksikan prosesi tukar cincin itu. Pasalnya, ada salah satu bapak-bapak yang hadir dinilai memiliki wajah mirip karakter Suneo.
"Kalau kita kaya gini tapi temanya avengers mau gak? Nanti kamu pakai kostum captain america, aku captain marvel kalau tamu sisanya wkwkwk," tulis akun @Karinakan08 berkhayal.
"Lah, boxer gua," komentar akun @Alfisyay sambil mengunggah potret celana pendeknya yang serupa dengan baju mempelai.
"Baju suaminya kayak baju tidur anj** malam pertama gak usah ganti baju bisa lagsung bobok," tulis akun @sunflovvervol6.
Sementara akun @micntaimuuu mengomentari, "Hey bilang-bilang love you."
Berita Terkait
-
Terungkap! Ini Isi Pertemuan Rahasia Dasco Gerindra dan Salim Segaf PKS Pasca Isu Matahari Kembar
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
-
Tepis Isu Matahari Kembar, Idrus Marham Sebut Ada Pihak yang Hendak Benturkan Prabowo dengan Jokowi
-
Soal Matahari Kembar Gegara Menterinya Prabowo Sowan ke Jokowi, Bahlil: Jangan Dipolitisir
-
Waketum Golkar Tegaskan Tak Ada Matahari Kembar: Presiden RI Cuma Prabowo, Udah Titik
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa