SuaraJogja.id - Pandemi Covid-19 telah memengaruhi kehidupan banyak orang. Bukan hanya soal kesehatan hingga perekonomian, urusan hubungan asmara dan ciuman pun jadi butuh penyesuaian.
Sebelumnya, kamu mungkin tidak memiliki terlalu banyak kecemasan saat ingin bertemu pasangan. Begitu pula ketika hendak melakukan interaksi fisik, seperti berpelukan atau berciuman.
Hanya saja, sekarang kamu harus berpikir jauh lebih banyak sebelum bermesraan dengan pasangan. Sebab, ciuman dikhawatirkan dapat menjadi salah satu media penyebaran Covid-19.
Meski begitu, hal ini bukan berarti kamu sama sekali tidak bisa bermesraan dengan pasangan. Namun, memang ada beberapa hal yang mesti dipertimbangkan.
Baca Juga: Agar Tak Mudah Loyo, Ini Tips Lecut Gairah Seksual
"Pandemi bukan berarti akhir dari berciuman," tutur dr. Natasha Bhuyan, MD kepada Bustle. "Sebaliknya, kita harus mengetahui cara yang aman untuk berciuman, sama seperti kita melakukan aktivitas lainnya."
Kalau ingin tetap mesra dengan pasangan sekaligus aman dari Covid-19, berikut simak lima tips yang bisa diterapkan. Apa saja?
1. Pikirkan siapa yang bakal berciuman denganmu
Sebelum berciuman, kamu jelas harus memikirkan faktor risiko yang ada. Apakah pasanganmu banyak menghabiskan waktu di rumah? Apakah dia memakai masker dan mau menerapkan social distancing?
Kalau dia tipe yang menjaga kesehatan dan tahu cara menerapkan protokol kesehatan, kamu bisa merasa lebih aman.
Baca Juga: Anti Gagal! Ini Resep Odading, Kue Khas Sunda yang Lezat
"Akan lebih berisiko jika kau tidak mengenal orang itu dan tidak tahu apakah dia sudah terinfesi,"kata dr. Shepherd, spesialis OB/GYN.
2. Komunikasikan risiko yang ada
Di era pandemi ini, tak ada salahnya bertanya pada pasangan soal kemungkinannya terkena Covid-19.
"Kita harus merasa nyaman dan membagikan seberapa besar kemungkinan kita bisa menyebarkan virus," ujar dr. Shepherd.
Oleh karenanya, kamu dan pasangan harus sama-sama jujur. Tanggung jawab dan transparansi makin diperlukan jika kamu memutuskan untuk berkencan selama pandemi.
3. Memahami bahwa hal intim akan selalu mengandung risiko
Apa pun jenis hubungan intim yang dilakukan, pada dasarnya selalu ada risiko. Kamu harus memahami hal ini, terlebih di kala pandemi.
Virus corona tidak akan menghilang begitu saja. Jadi kalau kamu merasa tidak nyaman, komunikasikan risiko ini dengan pasangan. Tenang, kamu dan pasangan hanya perlu beradaptasi dengan situasi saat ini.
4. Ingatlah bahwa hal intim tetap penting
Mempertimbangkan risiko jelas perlu. Namun, setelah berbulan-bulan karantina, wajar jika kamu menginginkan sentuhan fisik atau hal intim dengan si dia.
Ciuman juga memiliki banyak dampak positif bagi kesehatan mental, termasuk mengurangi stres.
Oleh karenanya, pastikan kamu dan pasangan bisa menyeimbangkan kedua hal ini. Jangan sampai berhenti melakukan hal intim sepenuhnya.
5. Gunakan cara-cara nonfisik sebagai alternatif
Kalau kamu dan pasangan tetap merasa tidak cukup aman untuk berciuman, cobalah cari cara lain untuk tetap intim.
Misalnya, coba lakukan kontak mata dalam waktu lebih lama. Kemudian, kamu juga bisa membuat gerakan seolah-olah memeluk mereka dari jauh.
"Ketika kamu tertarik pada seseorang, kamu cenderung mengarahkan tubuh ke orang yang ingin dicium."
"Hal ini menunjukkan bahwa mereka adalah orang penting, mereka di sini bersamamu, dan kalian bersama-sama," kata dr. Shepherd menerangkan.
Berita Terkait
-
8 Makanan yang Ternyata Tak Dianjurkan Masuk Kulkas, Jangan sampai Salah Simpan!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
THR Ludes Pasca Lebaran? Simak Tips Kelola Keuangan Agar Usaha Tidak Boncos
-
Tips Hemat Beli Skincare, Tetap Glowing di Tengah Ekonomi Gonjang-ganjing
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI