SuaraJogja.id - Seorang wanita yang enggan mengenakan masker saat berada di sebuah pusat perbelanjaan viral melalui sebuah video. Ia diseret paksa oleh pihak keamanan setempat untuk keluar dari area pusat perbelanjaan.
Kejadian itu terekam dalam video unggahan akun Instagram @energisolo. Wanita di video itu mengenakan baju terusan biru muda, berdiri di depan pintu masuk sebuah pusat perbelanjaan. Terlihat, ia tengah berdebat dengan salah seorang petugas keamanan.
Tiba-tiba seorang laki-laki dengan pakaian serba hitam menarik wanita itu. Ia pun sempat memberontak dan berteriak ketika dipaksa keluar, lalu datang dua orang petugas keamanan lainnya yang ikut memaksa wanita itu untuk keluar dari area pusat perbelanjaan.
Wanita ini diseret keluar dari sebuah pusat perbelanjaan. Ia tidak berdaya melawan tiga orang pria berbadan kekar dan terus berteriak meminta tolong, tetapi tidak ada yang memberikan bantuan.
Baca Juga: Dipangku Ayah Tiri, Pose Wanita di Foto Ini Dianggap Terlalu Berbahaya
Pengunjung lain terlihat hanya merekam kejadian tersebut.
Pada akhir video terdengar suara seorang gadis yang diduga merekam kejadian tersebut.
Sambil tertawa kecil melihat wanita itu berteriak nyaring karena diseret, perekam video menyampaikan bahwa wanita itu tidak mau mengenakan masker.
"Tak mau pakai masker, wanita ini diseret keluar dari Mall oleh petugas. Patuhi peraturan yuk," tulis akun @energisolo dalam keterangannya.
Sejak diunggah pada Jumat (18/9/2020), video itu sudah ditayangkan lebih dari 68.000 kali. Ada 500 lebih komentar yang ditinggalkan warganet.
Baca Juga: Pemerintah Pertimbangkan Para Penderita TBC Diberi Bantuan Sosial
Mereka ikut menyayangkan tingkah wanita yang menolak mengenakan masker di ruang publik tersebut.
Lihat aksi penyeretan wanita keluar pusat perbelanjaan DI SINI.
"Bukan salah petugasnya. Petugas hanya menjalankan tugas dan job desknya," tulis akun @alim_site.
"Beratnya seberapa pakai masker? Pakai masker bisa keliling mall daripada ngeyel ya petugas melakukan tugas sesuai SOP yang berlaku di mallnya," komentar akun @rian.py.
"Prediksi saya: kalau nurut protokol, dan bisa diajak ngobrol baik-baik, petugas gak akan melakukan hal ini kok. Demi keamanan bersama," tanggapan akun @fredymachiato.
Sementara akun @endry_end3747 menyampaikan, "Kalau pakai masker cantiknya takut gak kelihatan."
Berita Terkait
-
Iran Buka Klinik untuk Wanita "Pelanggar" Jilbab, Picu Kemarahan Publik
-
Rekam Jejak Vanessa Nabila, Blak-blakan Bantah Jadi Simpanan Cagub Jateng Ahmad Luthfi
-
Bahaya Makeup Bagi Ibu Hamil dan Menyusui, Studi Ini Ungkap Risikonya
-
Bus Rombongan Pernikahan Terjun ke Sungai di Pakistan, Pengantin Wanita Satu-satunya yang Selamat
-
Didukung Prabowo, RK Sesumbar Warga Jakarta Bisa Dapat Bansos Dobel Jika Pilih Dirinya
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu
-
Gelar Simposium di UIN Sunan Kalijaga, Ini Sembilan Rekomendasi Gusdurian Soal Kebebasan Beragama di Indonesia
-
PTUN Disebut Batalkan Hasil Munas Golkar, Bahlil: Hoaks