SuaraJogja.id - Setelah mempermasalahkan kata 'anjay', Lutfi Agizal kembali bikin heboh. Kali ini dia mencetuskan kosakata baru: anjayani. Kata itu dinilai sebagai ekspresi kekaguman.
Lutfi Agizal mencetuskan kosakata itu ketika menikmati kue odading yang sedang viral. "Hmm, rasanya anjayani. Anjayani ya bukan aa.. Rasanya kayak Iron Man," katanya melalui Insta Story seperti dikutip dari Matamata.com, Kamis, (24/9/2020).
Tidak berselang lama, Lutfi Agizal menjelaskan makna dari kata tersebut. Katanya, kosakata itu belum ada di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KKBI).
"Anjayani = ekspresi saat sesuatu yang nikmat atau wah tapi susah dijelaskan," kata Lutfi Agizal.
Baca Juga: Putra Iis Dahlia Kabur dari Rumah karena Ditentang Jadi Penyanyi
Lelaki lulusan sarjana Psikologi itu mengatakan pengertian ini adalah versi dirinya, Lutfi Agizal. Bahkan, setelah itu ia langsung mempromosikan anjayani di TikTok sambil membuat musik DJ dari kata tersebut.
Deretan postingan Lutfi Agizal viral dan diunggah kembali akun-akun gosip. Banyak netizen yang mengira YouTuber ini cari perhatian karena pamornya meredup.
"Kok dia kayak stres terus caper gitu. Iya nggak sih?" kata @ra***ra di akun @lambe_turah. "Diplesetin jadi anjayani, biar nggak terlalu kelihatan banget jilat ludahnya sendiri," timpal @ka***esho.
Seperti diketahui, nama Lutfi Agizal menjadi heboh lantaran ia melawan keras orang-orang yang mengucapkan kata anjay. Ia pun sampai mengundang para ahli untuk menafsirkan kata yang juga tidak ada di dalam KBBI. Dalam diskusi itu, kata anjay bisa diartikan sebagai bahasa kasar seperti menyebut binatang, anjing.
Atas hal itu, lelaki yang juga sempat menjadi aktor ini melaporkan keresahan pada orang-orang yang berkata anjay kepada Komnas Perlindungan Anak. Arist Merdeka Sirait, ketua Komnas PA mengatakan anjay bisa memiliki dua makna.
Baca Juga: Lutfi Agizal Bikin Kosakata Anjayani, Warganet : Kok Dia Kayak Stres Ya
Ada pujian, tapi juga umpatan. Namun demi menghentikan polemik ini, ia meminta masyarakat tak lagi bicara anjay. Sebelum kata anjay ini dihebohkan Lutfi Agizal, pesinetron Rizky Billar dikenal kerap melontarkan kata tersebut.
Berita Terkait
-
Tangis Iis Dahlia Pecah, Takut Saat Bahas Pernikahan Anak-anaknya
-
Tak Sabar Timang Cucu, Iis Dahlia Mulai Desak Salshadilla Juwita Buat Buru-Buru Menikah
-
Jalani Umrah, Iis Dahlia Doakan Anak Cepat-Cepat Dapat Jodoh
-
Ketakutan Terbesar Iis Dahlia: Meninggal Sebelum Anak-anaknya Mapan
-
Kapok Dibuat Ribut dengan Lesti Kejora, Iis Dahlia Sentil Dewi Perssik: Bikin Gara-Gara Mulu
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI