SuaraJogja.id - Saat sudah terlalu lelah, Anda mungkin suka tidur dengan rambut basah. Namun, selama ini banyak orang bilang kalau itu bukanlah kebiasaan baik karena bikin masuk angin. Benarkah demikian?
Tidur saat rambut masih basah pada dasarnya memang tidak baik, misalnya bagi kesehatan rambut dan kulit kepala. Namun, anggapan bahwa itu bisa menyebabkan masuk angin tidaklah benar.
Melansir Express, seseorang tidak masuk angin karena kedinginan, melainkan terinfeksi suatu virus. Perlu diketahui, ada lebih dari 200 virus penyebab flu di dunia dan bisa menyebar melalui tetesan di udara atau kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.
Virus dapat masuk ke tubuh melalui hidung, mulut dan mata. Seseorang biasa mengategorikan kondisi tubuhnya dingin bila cuaca sedang dingin atau merasakan dingin.
Baca Juga: Tak Kalah Penting, Ini Urutan Memakai Produk Perawatan Rambut yang Benar
Umumnya, masalah kesehatan yang kerap terjadi di musim dingin adalah pilek. Biasanya anak-anak lebih mudah menyebarkan kuman ini saat kembali ke sekolah.
Selain itu, seseorang lebih mudah terserang pilek saat musim dingin karena sering menghabiskan banyak waktu di dalam rumah sehingga kekurangan vitamin D.
Itulah yang membuat sistem kekebalan tubuh lemah. Ada pula beberapa bukti yang menunjukkan bahwa virus lebih cepat menyebar pada cuaca dingin.
Hanya saja, tidur dengan rambut basah tidak akan membuat Anda jatuh sakit. Meski begitu, kebiasaan itu bisa merusak kesehatan kulit kepala.
"Masalah terbesar pada kulit kepala adalah munculnya jamur saat rambut basah. Sebab, kulit kepala adalah rumah bagi tumbuhnya berbagai jenis mikroba yang tak berbahaya, seperti malassezia globosa," ungkap ilmuwan utama untuk Head & Shoulders, Dr Rolanda Wilkerson.
Baca Juga: Punya Masalah Rambut Singa? Coba Atasi dengan Cara Ini!
Malassezia globosa adalah jenis mikroba yang bisa menyebabkan iritasi, kekeringan, gatal dan ketombe. Itulah mengapa tidur dalam kondisi rambut basah bisa menyebabkan masalah ini.
Kulit kepala yang hangat dan basah merupakan lingkungan ideal bagi tumbuhnya mikroba malassezia globosa. "Bantal bisa menahan kelembapan dan menjaga kepala tetap lembap lebih lama," jelas Wilkerson.
Wilkerson juga mengatakan, ada banyak bukti yang menunjukkan bahwa rambut basah lebih lemah dan mudah rusak atau patah. Rambut memang sangat rapuh dalam kondisi basah. Jika Anda banyak bergerak ketika tidur, wajar banyak rambut yang patah.
Mengikat atau menata rambut saat kondisi basah juga semakin memperburuk situasi. Hal itu akan semakin merusak setiap helai rambut.
Walau demikian, ada orang tidak mengalami masalah apapun saat tidur dengan rambut basah. Kebiasaan ini bisa saja malah mendinginkan kulit kepala dan membantu tidur nyenyak.
Kalau terpaksa harus tidur saat rambut belum sepenuhnya kering, pastikan rambut sudah cukup dikeringkan pakai handuk. Biarkan rambut tergerai dan gunakan minyak kelapa setelah membilasnya.
Anda juga disarankan menggunakan sarung bantal sutra atau membungkus rambut dengan kain sutra untuk melindunginya dari kerusakan. Selain itu, Wilkerson menyarankan untuk melindungi kulit kepala dengan mengeringkan kulit kepala serta menggunakan sampo anti ketombe.
Berita Terkait
-
Rahasia Rambut Indah Perempuan Jepang, Ini Manfaat Minyak Camellia bagi Kesehatan Rambut
-
Cegah Badan Ngedrop, Ini 5 Jamu Masuk Angin Buat Para Pekerja
-
Memahami Angin Duduk: Gejala, Penanganan, dan Kelompok yang Rentan Terjangkit
-
Bukan Sekadar Masuk Angin, Begini Cara Mengobati Angin Duduk Menurut Medis
-
6 Cara Mengatasi Masuk Angin Pada Anak
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci
-
Mary Jane Bisa Kumpul Keluarga, Buat Pesan Menyentuh sebelum Keluar dari Lapas Jogja
-
Menteri LH Marah soal Sampah, 5 Truk dari Jogja Tertangkap Basah Buang Limbah di Gunungkidul
-
Anggaran Sampah Jogja Terungkap, hanya 40 Persen dari Rp96 Miliar untuk Atasi Timbunan