Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Sabtu, 28 November 2020 | 16:44 WIB
Amien Rais memberikan kuliah politik di kanal YouTubenya. - (YouTube/Amien Rais Official)

SuaraJogja.id - Politisi senior Amien Rais mengungkapkan bakal mendeklarasikan Partai Ummat yang merupakan partai barunya. Mantan Ketum PAN itu menyebut deklarasi akan digelar pada Januari mendatang.

Amien Rais mengungkapkan itu saat mengisi acara Kuliah Pilitik untuk Mummat di Milad Muhammadiyah ke 108 yang disiarkan secara online, Sabtu (28/11/2020).

Dalam kesempatan itu, Amien Rais juga mengungkap siapa cukong yang membiayai partai Ummat tersebut.

Hal itu terutama menjawab pertanyaan seorang peserta kuliah politik nya.

Baca Juga: Amien Rais Ingatkan MUI Bakal Dikutuk Allah Kalau Jual Agama Demi Dunia

"Jadi kemudian siapa cukongnya Pak Amien? Cukong segala cukong yaitu Allah SWT. Jadi cukongnya Obama juga, Cukongnya Donald Trump itu kan Allah SWT, yang juga cukongnya Pak Jokowi yaitu adalah Allah Subhana wa Ta'ala," kata Amien Rais.

Ia melanjutkan, "Insya Allah Partai Ummat akan deklarasi pada Januari 2021 nanti. Logo dan marsnya sudah ada."

Amien melanjutkan, Visi Partai Ummat yakni untuk menegakkan keadilan dan memberantas kezaliman. Dia mengatakan partainya terbuka bagi semua kalangan.

"Bagi warga Muhammadiyah silakan jika ingin bergabung. Tapi tidak hanya Muhammadiyah saja. Jadi kalau PKB untuk NU khusus, Muhammadiyah juga kan besar," kata dia.

"Jadi menurut saya jangan Muhammadiyah tok, tidak cukup kuat juga. Jadi Muhammad plus plus plus plus plus, asal mereka ini betul-betul meyakini bahwa itu sinar Al Quran bisa membawa kita ke 'Arsy yang lebih tinggi. Jadi nanti nama-nama Partai Ummat itu selain tokoh Muhammadiyah, akan kita rangkul dari berbagai kalangan," tukasnya.

Baca Juga: Amien Rais: Ulama Jangan Jual Agama untuk Keduniaan, Itu Dikutuk Allah!

Load More