SuaraJogja.id - Politisi senior Amien Rais mengungkapkan bakal mendeklarasikan Partai Ummat yang merupakan partai barunya. Mantan Ketum PAN itu menyebut deklarasi akan digelar pada Januari mendatang.
Amien Rais mengungkapkan itu saat mengisi acara Kuliah Pilitik untuk Mummat di Milad Muhammadiyah ke 108 yang disiarkan secara online, Sabtu (28/11/2020).
Dalam kesempatan itu, Amien Rais juga mengungkap siapa cukong yang membiayai partai Ummat tersebut.
Hal itu terutama menjawab pertanyaan seorang peserta kuliah politik nya.
Baca Juga: Amien Rais Ingatkan MUI Bakal Dikutuk Allah Kalau Jual Agama Demi Dunia
"Jadi kemudian siapa cukongnya Pak Amien? Cukong segala cukong yaitu Allah SWT. Jadi cukongnya Obama juga, Cukongnya Donald Trump itu kan Allah SWT, yang juga cukongnya Pak Jokowi yaitu adalah Allah Subhana wa Ta'ala," kata Amien Rais.
Ia melanjutkan, "Insya Allah Partai Ummat akan deklarasi pada Januari 2021 nanti. Logo dan marsnya sudah ada."
Amien melanjutkan, Visi Partai Ummat yakni untuk menegakkan keadilan dan memberantas kezaliman. Dia mengatakan partainya terbuka bagi semua kalangan.
"Bagi warga Muhammadiyah silakan jika ingin bergabung. Tapi tidak hanya Muhammadiyah saja. Jadi kalau PKB untuk NU khusus, Muhammadiyah juga kan besar," kata dia.
"Jadi menurut saya jangan Muhammadiyah tok, tidak cukup kuat juga. Jadi Muhammad plus plus plus plus plus, asal mereka ini betul-betul meyakini bahwa itu sinar Al Quran bisa membawa kita ke 'Arsy yang lebih tinggi. Jadi nanti nama-nama Partai Ummat itu selain tokoh Muhammadiyah, akan kita rangkul dari berbagai kalangan," tukasnya.
Baca Juga: Amien Rais: Ulama Jangan Jual Agama untuk Keduniaan, Itu Dikutuk Allah!
Berita Terkait
-
Prediksi Cak Imin: RK-Suswono dan Luthfi-Taj Yasin Kuasai Pilkada Jakarta-Jateng
-
Feri Amsari Ajak Masyarakat Kalahkan Paslon yang Didukung Jokowi: Agar Prabowo Pede Sebagai Presiden
-
Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
-
Kuliti Pengaruh Jokowi, Cak Imin soal Nasib RK dan Ahmad Luthfi di Pilkada: Insyaallah Menang
-
Dukung Pram-Rano Jelang Nyoblos Besok, Rocky Gerung Tantang Prabowo Tampil di TV Buntut Surat Edaran Pilih RK-Suswono
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Pelajar Asal Bantul Temukan Bayi Menangis di Bawah Jembatan, Polisi Buru Orangtuanya
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan