SuaraJogja.id - Tenaga kesehatan di selter isolasi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Rusunawa MBR DIY, atau yang lebih dikenal dengan Rusunawa Gemawang, menyatakan siap membantu pelaksanaan Pilkada Sleman esok hari. Meski begitu, hingga kini koordinasi terkait teknis pemilihan masih dilakukan.
"Tadi baru saja rapat koordinasi membahas persiapan Pilkada besok. Dari Dinkes Sleman selaku penanggungjawab selter [Rusunawa Gemawang] intinya siap untuk pelaksanaan besok," kata dokter jaga di Rusunawa Gemawang, Hendrawan Dwiyanto Putro, kepada awak media, Selasa (8/12/2020).
Lebih lanjut, Hendra menyampaikan bahwa nantinya pelaksanaan pemungutan suara akan dibantu oleh rekan-rekan relawan -- tidak hanya dari nakes saja, melainkan juga relawan dari non-nakes.
Namun, Hendra menyebutkan, pihaknya tetap membutuhkan bimbingan dari pihak penyelenggara.
Baca Juga: Bio Farma Ingatkan Vaksin yang Telah Tiba Prioritas untuk Nakes
Menurutnya, nakes dan relawan yang ada hanya bertugas membantu agar pelaksanaan Pilkada Sleman bisa berjalan lebih lancar bagi pasien terkonfirmasi positif Covid-19.
"Kita tetap butuh bimbingan dari pihak penyelenggara. Soalnya memang yang punya gawe atau kepentingan dari pihak lain, KPU dan lain-lain," ucapnya.
Dikatakan Hendra, jika sesuai rencana, bilik suara akan di tempatkan di halaman depan Rusunawa Gemawang.
Selain itu, pelaksanaan pencoblosan pun dijadwalkan akan berlangsung terlebih dahulu.
Hal itu sebagai upaya meminimalisir kontak dengan pasien lain dan tidak menimbulkan kerumunan. Dimungkinkan, kata Hendra, Panitia Pemungutan Suara (PPS), Bawaslu Sleman, atau saksi akan terlibat dalam teknis pencoblosan surat suara.
Baca Juga: Marak Bagi Bansos Jelang Pencoblosan, Paslon Pilkada Sleman Lapor ke KPK
"Tidak dipungkiri memang nanti akan sesuai dengan kebutuhan. Melihat bahwa banyak ketakutan ketimbang pengetahuan. Namun tidak masalah, kita tetap membantu untuk jalannya acara besok untuk panitia lain bisa dikondisikan," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Download Gratis! Ebook Soal CPNS Kesehatan Terbaru, Persiapan Matang Tes CPNS 2024
-
Harda-Danang Daftar Pertama ke KPU Sleman, Dikawal Pasukan Bergada dengan Jalan Kaki
-
Jokowi Sebut Ranking Kesehatan Indonesia Kalah dari Malaysia, Apakah Dokter Asing Bisa Jadi Solusi?
-
Tenaga Kesehatan Pakai Calo Demi SKP? Siap-Siap Izin Praktek Dicabut
-
Cara Baru Bantu Pasien Kanker Dalam Pendampingan dan Perawatan dengan NAPAK, Apa Saja Tugasnya?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin