SuaraJogja.id - Terpilihnya Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial mendapat perhatian dari Juliari P Batubara. Mantan Menteri Sosial yang terjerat kasus korupsi ini pun membongkar karakter kompatriotnya di PDIP itu.
Seperti diketahui, Juliari P Batubara kini harus berurusan dengan hukum lantaran kasus Bantuan Sosial. Jabatan yang ditinggalkannya pun kini digantikan oleh rekannya sesama di partai PDIP, Tri Rismaharini.
Juliari menyebut Tri Rismaharini atau yang akrab disapa Risma itu merupakan sosok tepat sebagai Menteri Sosial. Pernyataan tersebut diungkap Juliari usai diperiksa untuk pertama kalinya oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi untuk tersangka lainnya terkait kasus dugaan suap bantuan sosial covid-19.
"Presiden gak salah pilih" kata Juliari saat menemui wartawan yang menunggunya di Gedung Merah Putih KPK, seperti dilansir dari Hops.id.
Baca Juga: Jabat Menteri Sosial, Risma Dinilai Langgar UU
Lebih lanjut dijelaskan Juliari jika Risma merupakan orang yang sangat kompeten, dinilai mampu meneruskan tugas sebagai Menteri Sosial. Selain dikenal sebagai kader partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) yang juga menjadi partai Juliari Batubara.
“Bu Risma sangat berkompeten,” pujinya.
Kontrol emosi
Sementar, sebelumnya Direktur Indo Barometer Muhammad Qodari mengatakan mencuatnya nama mantan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai salah satu kandidat calon menteri baru adalah pilihan terbaik Presiden Joko Widodo seiring isu perombakan kabinet atau reshuffle.
Pemilihan Risma menggantikan Juliari Peter Batubara di Kementerian Sosial itu dinilai tepat. Apalagi, kata Qodari, Risma merupakan orang kepercayaan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Baca Juga: Jadi Menteri Sosial, Risma Kebut Realisasi Bansos Mulai Januari 2021
"Setahu saya Pak Jokowi juga senang dengan Bu Risma gitu. Jadi ini (ibarat) panci ketemu tutup lah, klop berat. Jadi ini nyodorin ini, ini juga senang sama ini gitu, orangnya juga mampu, kompeten, populer tok banget," kata Qodari dalam diskusi daring, Selasa (22/12/2020) lalu.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Sepak Terjang Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya Dipolisikan oleh Perusahaan Penahan Ijazah
-
Siapa Jan Hwa Diana? Diadukan Karyawan Karena Tahan Ijazah, Malah Polisikan Wawalkot Surabaya
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa