SuaraJogja.id - Dalam suasana perayaan Hari Raya Natal bagi umat Kristiani, Presenter Najwa Shihab membagikan potongan percakapan sang ayah bersama dengan almarhum Glenn Ferdy. Melalui unggahan itu, Najwa juga menyampaikan ucapan selamat kepada masyarakat yang merayakan hari raya Natal agar selalu diberkahi dengan kedamaian.
Dalam video berdurasi empat menit tersebut, ayah najwa, Quraish Shihab mengatakan jika Nabi pernah menuliskan perjanjian yang menyatakan jika kaum nasrani akan dibela sebagaimana Nabi membela keluarga dekatnya. Nabi berpesan, dimana pesan ini berlaku untuk rombongan dan semua orang nasrani sampai akhir zaman. Teks perjanjian tersebut dapat dicari di Google.
"Teksnya itu berkata apa, kalau umat kristiani membutuhkan sesuatu untuk kebutuhan agama mereka atau ingin merenovasi gereja-gereja mereka. Hendaklah mereka dibantu, bukan berupa hutang tapi pemberian," terang Quraish Shihab yang disimak dengan serius oleh Glenn.
Jika ada seorang muslim yang ingin menikahi wanita nasrani. Maka boleh dinikahi tanpa paksaan dan atas persetujuan keluarganya. Jika sudah menikah, tidak boleh diganggu gugat ajaran agamanya. Wanita itu dipersilahkan melakukan ajaran agamanya. Hal itu yang diajarkan oleh Nabi hingga ke akhir jaman, sampai sekarang dan masa yang akan datang.
Baca Juga: Quraish Shihab Tak Melarang Muslim Ucapkan Selamat Natal, Ini Penjelasannya
Dalam acara tersebut, Quraish Shihab juga membawa teks perjanjian yang disebutkan isinya sebelumnya. Perjanjian antara Nabi dan kaum kristiani itu sendiri disebut sebagai perjanjian Najran. Perjanjian itu juga mengatakan jika seorang nasrani tidak boleh dipaksa untuk memeluk agama Islam. Mereka hendaknya diberi kasih sayang dan dicegah segala hal buruk yang mungkin menimpa kaum tersebut kapanpun dan dimanapun.
Lebil lanjut Quraish Shihab bercerita suatu ketika pernah ada pemimpin muslim yang membangun masjid dan ingin diperluas. Di samping tersebut ada gereja, dan penguasa tersebut mengambil tanah gereja itu untuk memperluas masjid. Pada masa kepemimpinan Umar Bin Abdul Aziz, orang-orang nasrani merasa keberatan dan akhirnya diminta untuk dikembalikan tanah tersebut untuk dibangun kembali gereja.
"Itu 1500 tahun yang lalu. Jadi hubungan itu akrab, sangat akrab," terang Quraish Shihab.
Saat kaum muslimin tertindas, mereka berlindung ke Habasyah dilindungi oleh pemimpin kristen. Semua agama mengajarkan persaudaran antara sesama manusia. Sayidina Ali berkata, "jika engkau bertemu seseorang jika ia bukan saudara seagama, ia saudaramu sekemanusiaan." Terang Quraish Shihab kepada Glenn, Najwa dan sejumlah orang yang hadir dalam acara tersebut.
Video tersebut merupakan cuplikan acara Shihabnshihab yang tayang setahun lalu oleh Narasatv. Melalui video itu, Najwa berharap agar masyarakat selalu bisa meneladani Nabi dalam kehidupan kita sehari-hari. Video itu memuat materai mengenai indahnya hubungan antar umat Islam dan Nasrani yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW. Termasuk saat Nabi membuat Perjanjian Najran, janji yang berlaku sampai akhir zaman
Baca Juga: Bolehkah Muslim Ucapkan Natal? Ini Penjelasan Quraish Shihab

Lihat potongan video DISINI
Sejak diunggah Jumat (25/12/2020), video berdurasi empat menit tersebut sudah ditonton lebih dari 300 ribu kali. Ada seribu lebih komentar yang ikut ditinggalkan warganet dalam unggahan tersebut. Banyak yang memuji ungkapan Quraish yang sangat menyejukkan umat agama.
"Terima kasih abi, ketika saya sebagai umat nasrani terkadang khawatir melihat keadaan negara ini membahas perselisihan antar umat beragama, setelah mendengar sebagian ceramah dari abi, rasa hati ini jadi tenang. Entah kenapa ajaran abi bisa mendamaikan hati, bahkan mendamaikan seluruh umat manusia. Sehat selalu orang orang baik, doa baik selalu menyertai abi, tak kenal doa dari agama manapun," tulis akun @cristyansagala.
"Terima kasih, Mbak Nana. Terima kasih, Abi Quraish. Semoga Tuhan berkenan menyembuhkan tanah air kita," komentar akun @cila_pg.
"Junjung tinggi toleransi antar umat beragama, negeri ini merdeka bukan dari satu agama," tanggapan akun @andy_ry30.
Sementara akun @andiwpoernomo mengatakan, "Terima kasih kak @najwashihab, semoga kedamaian menyertai kita semua."
Berita Terkait
-
Kasus Korupsi pada Perjanjian Jual Beli, KPK Tahan Pejabat PGN dan IAE
-
Riwayat Pendidikan dan Gelar Najwa Shihab, Trending usai Wawancara Prabowo
-
Najwa Shihab Wawancara Prabowo Subianto, Pandji Pragiwaksono Beri Reaksi Tak Terduga
-
Wawancarai Presiden Prabowo, Ekspresi Najwa Shihab Tuai Perbincangan
-
Momen Prabowo Bertemu 6 Pemred Media: Semoga Jawaban Saya Dapat Diterima
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI