SuaraJogja.id - Foto Syekh Ali Jaber dalam kondisi yang diduga kritis di rumah sakit karena Covid-19 tersebar di media sosial. Arie Untung merupakan salah satu yang membagikan ke Instagram, tetapi kekinian foto tersebut sudah dihapus dari akunnya.
Di foto itu, tampak terpasang selang ventilator di mulut dan hidung Syekh Ali Jaber, yang terlihat tak sadarkan diri.
Kondisi yang ditunjukkan dalam foto itu membuat banyak orang khawatir lantaran Syekh Ali Jaber terkonfirmasi positif Covid-19 sejak 29 Desember 2020 lalu.
“Temen-temen mohon bantuan doanya dengan sangat untuk guru kita, @syekhalijaber semoga dilancarkan kesembuhannya. Beliau seumur hidup mengabdi untuk ummat. Yuk luncurin doa-doa terbaik untuk beliau,” tulis Ari Untung seperti dilansir dari laman Instagram @arikutung.
Baca Juga: Keluarga Syekh Ali Jaber Marah ke Pihak RS Gara-gara Foto
Namun demikian, foto yang telah mendapatkan belasan ribu komentar ini mendadak dihapus olehnya. Tak lama, Arie kembali memunggah foto dan ucapan, tetapi kali ini foto Syekh Ali Jaber dalam keadaan sebelum terpapar Covid-19.
Ternyata foto Syekh dalam kondisi kritis itu bukan disebarkan oleh pihak keluarga, melainkan diambil secara diam-diam. Hal itu membuat pihak keluarga besar Syekh tidak setuju.
Dalam sebuah rekaman voice note yang diterima HOPS -- jaringan Suara.com -- pada Senin (4/1/2021), narasi yang mengatasnamakan pihak keluarga menyampaikan keberatannya terhadap beredarnya foto tersebut.
“Kami sedang mengkritik rumah sakit, siapa yang mengambil foto dan menyebarkan ke mana-mana foto tersebut di grup-grup WA, IG dan sosmedia lainnya. Mohon jangan, tidak boleh sama sekali,” bunyi narasi tersebut.
Lebih lanjut, pihak keluarga juga menyayangkan tersebarnya foto itu karena diambil dalam kondisi tidak layak.
Baca Juga: Syekh Ali Jaber Dilarikan ke ICU karena Covid-19, Ini Kata Yayasan
“Kami atas nama keluarga besar Syekh tidak mengizinkan kepada siapa pun untuk mengambil foto dan menyebarkan ke sosmedia. Ini bukan keadaan yang layak untuk mengambil foto, apalagi untuk menyebarkan. Kami minta doa saja, mohon kepada Allas SWT untuk kesembuhan Syekh, Aamin.”
Berita Terkait
-
Fenita Arie Geram, Konten Rendang Willie Salim Dituding Rendahkan Warga Palembang
-
Apa Itu Pneumonia? Ini Gejala Penyakit yang Diidap Fenita Arie Sepulang dari Jepang
-
Sempat Dialami Barbie Hsu, Fenita Arie Kena Pneumonia Usai Liburan dari Jepang
-
Perjalanan Spiritual Sunu Matta, Tuai Pro Kontra gegara Dipanggil Ustaz tapi Tetap Bermusik
-
Sering Ijab Kabul di Sinetron, Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Lupa Tanggal Pernikahan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat