SuaraJogja.id - Tak hanya Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak, keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU) turut berduka atas wafatnya Kiai Muhammad Najib Abdul Qodir pada Senin (4/1/2021) sore.
Salah satunya Ustaz Yusuf Mansur. Ia membagikan tiga unggahan di Instagram setelah mendengar kabar meninggalnya pengasuh pondok pesantren di Krapyak, Panggungharjo, Sewon, Bantul itu.
Pada unggahan pertama, ia mengaku menangis mendengar kabar duka tersebut. Dirinya pun memohon doa untuk Kiai Najib.
"Nangis nih saya... yaaa Rabb... innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun. mhn doa ya. untuk guru kami semua. untuk kyai semua. ini wafat bukan covid. doain ya. doain. doain," tulisnya.
Baca Juga: Kiai Najib Pengasuh Ponpes Krapyak Wafat, Sempat Ada Keluhan di Kaki
Sementara itu, dua unggahan lainnya merupakan video pendek yang menampilkan cuplikan kegiatan Kiai Najib semasa hidupnya.
"Pasti berjuta kenangan bagi seluruh santriwan santriwati Krapyak yang lsg belajar, setoran, dan bersentuhan dg beliau... Mari doakan beliau dan semua ulama di seluruh dunia..." ungkap Ustaz Yusuf Mansur.
Dirinya juga bercerita sekilas tentang para santri Ponpes Krapyak, yang diasuh Kiai Najib.
Ustaz Yusuf Mansur mengatakan, sangat banyak santri ponpes tersebut yang mengenyam pendidikan tinggi. Di antaranya bahkan ada yang lulus S1 di Rusia.
"Jangan salah. Santri2 yang tawadhu ini, Santri Krapyak, buanyak yang kuliahnya tinggi2. Buanyak buanget. Trmasuk slh seorang turunan Mbah2 Krapyak, ada yang S1 di Rusia. Ga kebayang. Tapi soal kerendahhatian, ngikutin akhlak Romo Kyai Najib begini. MaasyaaAllah... Santri is the best dah... Jadi kangen sama santri2 saya... Pengen mencium tangan santri2 saya yang senantiasa mendoakan saya," jelasnya.
Baca Juga: Innalillahi Kiai NU Pesantren Krapyak Najib Abdul Qodir Meninggal Dunia
Ia pun mengingatkan keluarga besar Ponpes Krapyak di seluruh dunia untuk melaksanakan salat gaib bagi Kiai Najib.
Berita Terkait
-
Ustaz Yusuf Mansur Bagikan Kabar Duka, Detik-Detik Meninggalnya Dai Saat Mengisi Kajian Subuh
-
Ditagih Utang, Wirda Mansur Malah Pamer Cabang Baru Pesantren di Indramayu
-
Delapan Bisnis Wirda Mansur, Benarkah Banyak yang Sudah Tutup?
-
Fakta-Fakta soal MAB, Bisnis Wirda Mansur yang Viral di X usai Member Tagih Utang
-
Hukum Menunda Bayar Utang dalam Islam: Wirda Mansur Viral Ditagih Member MAB
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Libur Lebaran di Sleman, Kunjungan Wisatawan Melonjak Drastis, Candi Prambanan Jadi Primadona
-
Zona Merah Antraks di Gunungkidul, Daging Ilegal Beredar? Waspada
-
Miris, Pasar Godean Baru Diresmikan Jokowi, Bupati Sleman Temukan Banyak Atap Bocor
-
Kawasan Malioboro Dikeluhkan Bau Pesing, Begini Respon Pemkot Kota Yogyakarta
-
Arus Balik Melandai, Tol Tamanmartani Resmi Ditutup, Polda DIY Imbau Pemudik Lakukan Ini