"Semua setuju enggak? Demi kesehatan Bunda lo," tanya Anang kepada orang-orang di ruangan tersebut.
Setuju dengan Ashanty, Aurel, Arsy, dan Arsa memilih untuk berada di Jakarta. Ibu empat anak itu pun langsung memerintahkan karyawannya untuk merapikan barang-barang yang akan dibawa pulang ke Jakarta.
Sebagai kepala rumah tangga, Anang masih ingin memaksakan Ashanty agar tetap berada di Bali, mengingat saat ini kasus Covid-19 di Jakarta sedang tinggi-tingginya.
Ashanty sendiri protes kepada suaminya, sebelumnya saat pulang ke Jakarta pria kelahiran Jember itu tidak mengurus cupang dan tanaman koleksinya. Akibatnya, semua tanaman milik Ashanty kering dan cupang-cupangnya dimakan tikus. Mereka lantas melakukan voting untuk menentukan apakah mereka akan tinggal di Bali atau Jakarta.
Baca Juga: Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial di Ibu Kota
Lihat perdebatan keluarga The Hermansyah DI SINI.
Selanjutnya, Ashanty justru mengejek kedua anaknya yang berada di ambang hubungan jarak jauh. Jika menetap di Bali, Aurel akan berada jauh dari kekasihnya, yang menetap di Jakarta.
Sementara itu, jika mereka tinggal di Jakarta, Azriel akan tinggal jauh dari Sarah Menzel, yang menetap di Bali. Secara sepihak, Anang sendiri memutuskan agar Ashanty menetap di vila mereka.
"Aku setuju. Mending kita lihat keadaan dulu. Apa yang terjadi di Jakarta, apa yang terjadi di Bali," ujar Anang.
Menilai lebih bijaksana, Anang meminta Ashanty untuk melihat keadaan terlebih dahulu sebelum akhirnya pulang ke Jakarta. Sedangkan keesokan paginya, Anang berpamitan kepada istrinya untuk pulang ke Jakarta. Ia juga menekankan kepada istrinya untuk tidak banyak pergi-pergi dan menjaga kesehatan serta menunda kepulangan ke Jakarta.
Baca Juga: Tambah 2.389 Lagi, Warga Jakarta Positif Covid-19 Kini Tembus 197.699 Orang
Sejak diunggah pada Kamis (7/1/2021), video perdebatan keluarga The Hermansyah tersebut sudah ditonton lebih dari 18 ribu kali. Ada 2.000 lebih warganet yang ikut menekan tanda suka dan belasan lainnya tidak menyukai. Sementara di kolom komentar sendiri, sudah ada ratusan pengguna YouTube yang ikut meninggalkan komentar.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Tebus 117 Ijazah Siswa, Habiskan Dana Rp596 Juta
-
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling Jakarta Hari Sabtu, Buka atau Tidak?
-
Kebijakan Pramono Turunkan Tarif Pajak BBM, Brando PDIP Minta Dispenda Ikut Kawal
-
Miris! Kondisi JPO di Jakarta Timur Ini Bikin Geleng-Geleng Kepala, Lihat Penampakannya!
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
Terkini
-
Jabatan Penting di Sleman Segera Diisi, Bupati Sleman Prioritaskan Eselon 3 dan 4
-
Bupati Sleman "Diwanti-wanti" Sultan: Pesan Mendalam di Balik Gelar Baru dari Keraton Yogyakarta
-
Rumah dan Bengkel di Pakem Sleman Terbakar, Api Diduga Bermula dari Ledakan Aki
-
Juru Kunci Liga 1: PSS Sleman Terancam Degradasi? Janji Manis Manajemen Bikin Penasaran
-
Akhirnya Punya Rumah Sendiri, DPRD DIY Bangun Gedung Baru Rp293 M usai Puluhan Tahun Numpang