SuaraJogja.id - Penceramah Salim A Fillah tengah menjalani isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19. Sebelumnya, sang ayah juga dinyatakan terpapar penyakit yang sama. Saat Salim mulai dirawat di rumah sakit, sang ayah dikabarkan meninggal dunia.
Hingga saat ini, Salim mengaku belum mengunjungi makam ayahnya. Sementara, ia juga masih menjalani isolasi mandiri dan pemulihan dari virus yang ditemukan akhir tahun 2019 tersebut.
Melalui akun Instagram pribadinya, @salimafillah, pria kelahiran Yogyakarta, 21 Maret 1984 ini menceritakan bahwa saat itu dirinya sempat mengalami demam selama sembilan hari, nyeri di bagian otot dan sendi, disertai dengan pusing dan mual.
Hal yang dikhawatirkan beberapa orang rekannya pun terjadi. Salim mulai merasa sesak napas dan saturasi oksigennya menurun ke angka yang cukup mengkhawatirkan.
Baca Juga: Viral Tetangga Selalu Kirim Makanan saat Isolasi Mandiri, Publik Iri
Hal yang memberatkan perasaannya adalah situasi di mana ia harus menjalani isolasi di rumah sakit, sementara ayahnya, yang sudah terlebih dahulu dirawat selama beberapa hari, dinyatakan meninggal dunia dan harus dimakamkan dengan prosedur pemakaman penyakit menular selama pandemi.
"Yang paling menyesakkan dada; di hari saya harus masuk ke ruang isolasi di Rumah Sakit itu, qadarallaah wa maa syaa-a fa'al, Bapak yang telah beberapa hari dirawat di Ruang Isolasi rumah sakit yang berbeda dinyatakan wafat dan harus dimakamkan dengan prosedur Covid-19," tulis Salim.
Sampai saat ini, karena masih harus menjalani isolasi mandiri hingga pekan depan, Salim juga belum bisa berkunjung ke makam ayahnya untuk mendoakan secara langsung.
Selama dirawat, Salim meneguhkan niatnya untuk bisa segera sehat kembali. Semua makanan, baik yang disediakan oleh rumah sakit maupun yang dikirim dari rumah, ia makan sampai habis. Begitu juga dengan semua obat yang harus disuntikkan maupun diminum, ia habiskan semua.
Salim merasa bersyukur, dokter yang mendampingi sejak awal masuk di IGD membagikan video mengenai terapi proning.
Baca Juga: Teddy PKPI: SBY Kini Jadi Jubir Tuhan, Somad cs Siap-siap Kehilangan Posisi
"Teknik proning meningkatkan aliran oksigen dan mendorong berfungsinya berbagai bagian paru-paru," tulis Salim.
Berita Terkait
-
Erick Thohir Kenalkan Direktur Teknik PSSI Dalam Waktu Dekat, Siapa?
-
Trik Sederhana Shading Hidung tanpa Brush, Hasilnya Bikin Pangling!
-
MUA Sulap Wajah Nenek 75 Tahun Jadi Awet Muda, Intip Rahasia Makeup-nya!
-
Batal Gabung Feyenoord, Sosok Keturunan Maluku Fix Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
Cara Menguasai Teknik 4 Jari di Free Fire, Auto Headshot Ala Pro Player
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin