Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Mutiara Rizka Maulina
Jum'at, 05 Februari 2021 | 18:27 WIB
Video seorang ibu tidak terima ditagih hutang sampai marah-marah. - (Instagram/@ndorobeii)

SuaraJogja.id - Akun Instagram @ndorobeii membagikan video dua orang wanita yang tengah terlibat dalam percekcokan. Dikabarkan keduanya terlibat dalam adu mulut lantaran salah satu di antaranya memiliki utang yang janji akan dibayar dalam tempo waktu dua minggu. Menariknya, sang pemilik utang justru berteriak lebih galak daripada yang memberikan pinjaman. 

Dalam video tersebut, terlihat ada dua orang yang terlibat adu mulut. Seorang gadis berhijab yang masih mengenakan helm mendatangi seorang ibu berbaju putih.

Sejak awal video, keduanya sudah tampak bercekcok dengan bahasa daerah. Gadis itu membicarakan tentang tenggat waktu satu minggu yang diberikan sebelumnya. 

Kemudian, gadis itu juga menyebutkan bahwa sudah lewat dua minggu, tetapi utang belum dibayar juga. Sayangnya, suara gadis ini terdengar kalah keras dari wanita yang ia tagih utangnya.

Baca Juga: RS Khusus Ibu Bersalin Positif Covid-19

Seorang ibu yang diduga pemilik utang tersebut terlihat lebih galak dari orang yang diutanginya. 

Saat gadis itu mulai meninggikan suaranya, ibu ini seolah tak terima. Ia menghalau tangan gadis yang mulai menuding ke arah dirinya.

Selain itu, gadis itu juga juga beberapa kali didorong si ibu sampai terbentur ke arah tembok. Mendengar suara gadis ini tak mau kalah, ibu ini mengatakan bahwa gadis tersebut bertingkah kurang ajar.

"Dinamika perhutangan," tulis akun @ndorobei dalam keterangannya. 

Sejak diunggah Jumat (5/2/2021), video dua orang perempuan yang terlibat adu mulut hingga dorong-dorongan karena utang ini sudah dilihat lebih dari 56 ribu kali.

Baca Juga: LIVE STREAMING: Menjaga Asupan Gizi Seimbang untuk Tingkatkan Imunitas

Ada 400 lebih warganet yang ikut memberikan komentar dalam unggahan tersebut. Meski tidak memahami bahasa daerah yang digunakan mereka menebak jika yang lebih galak adalah pemilik utang. 

Video seorang ibu tidak terima ditagih hutang sampai marah-marah. - (Instagram/@ndorobeii)

Lihat video perdebatan dua wanita ini DI SINI.

"Emang gitu hutang gak seberapa banyak bacot, dikasih hutang gak ada jaminan, jaminan nyawa sama akhlak noh di akhirat," tulis akun @diosuryaa*****.

"Waktu Minjam nangis-nangis, ditagih malah marah-marah hedew gak minjamin dibilang pelit bekoar-koar sekampung pelit sombong bla bla bla wkwkwkw," komentar akun @noveta_e***.

"Bayar hutang gak bisa? makan mewah bisa, Ke mall mewah bisa, nyewa open BO bisa eah apa lagi tambahannya wkkwkw," tanggapan akun @bettyl*******.

Sementara akun @raka****** mengatakan, "Aku nagih hutang juga begitu, kdang pake bawa alasan anaknya sakit, bolak balik keluar RS, ya malah aku sendri yang maluda n capek, aku bilang 'nanti aja ku tagih di akhirat kan ibu ngerti agama dan selalu bawa nama Tuhan kalau ditagih' dia malah senyum."

Load More