SuaraJogja.id - Dua orang dari rombongan upacara adat Labuhan Merapi tidak sengaja menemukan kerangka manusia di lereng Bukit Kendil Gunung Merapi pada Senin (15/3/2021). Saat ditemukan, kondisi kerangka manusia tersebut tertutup semak belukar.
Kepada awak media, salah satu anggota SAR Perlindungan Masyarakat (Linmas) Kaliurang, Riris Prihatin (25), menceritakan kronologi penemuan kerangka tersebut, yang bermula setelah prosesi labuhan Merapi di Bangsal Sri Manganti selesai.
"Saya, sama Mas Amad dan Mas Wahid, anggota dari SAR DIY mengawal Abdi Salem dari Sri Manganti ke Pos Rudal atau pos II untuk mengambil oleh-oleh. Dari abdi dalem ada lima orang," ujar Riris saat dihubungi, Senin.
Selanjutnya, Riris menjelaskan, sesampainya di Pos II atau Pos Rudal, mereka sempat beristirahat terlebih dulu. Saat itu para abdi dalem memanjatkan doa-doanya sebelum mencari oleh-oleh.
Baca Juga: Kerangka Manusia Tanpa Identitas Ditemukan di Lokasi Labuhan Merapi
Ketika ritual pemanjatan doa sudah selesai, mereka pun melanjutkan perjalanan. Rencananya rombongan abdi dalem hendak mencari oleh-oleh, dilanjutkan ke Bukit Kendil.
"Di situ Mas Amad dan Wahid menunggu di Pos Rudal. Kebetulan saya juga baru pertama di sana, jadi penasaran untuk naik ke atas lagi. Di situ saya ikut dengan abdi dalem, terus melanjutkan perjalanan dari Pos Rudal menuju ke Bukit Kendil. Jadinya ada 6 orang termasuk saya dengan 5 abdi dalem," terangnya.
Riris saat itu berada di barisan paling belakang dalam rombongan. Setelah berjalan kurang lebih 200 meter, tanpa sengaja abdi dalem yang berada di depan menemukan kerangka manusia.
"Awalnya yang kelihatan tulang betis kaki kanan, lalu kita cek, kita bersihkan semak-semaknya terlihat bagian tengkorak kepala," tuturnya.
Ketika menemukan kerangka tersebut, Riris selanjutnya melaporkan kepada SAR dan pihak Kepolisian yang berada di bawah.
Baca Juga: Gunung Merapi Masih Erupsi, Upacara Labuhan Digelar Secara Terbatas
Berdasarkan hasil koordinasi, kerangka tersebut langsung dilakukan evakuasi menuju bawah.
Berita Terkait
-
Arkeolog Temukan Kerangka Biarawati yang Dirantai, Bukti Ritual Penyiksaan Mengerikan di Masa Lalu
-
Geger Temuan Kerangka Manusia di Gedung Kosong Jaktim, Polisi Duga Korban Tewas Lebih dari 3 Bulan
-
Warga Tambun Bekasi Geger, Ada Temuan Tengkorak Manusia Telentang Di Kawasan Grand Wisata
-
Kasus Kerangka Ibu-Anak, Coretan Pilu 'Surat untuk Mudjoyo' di Rumah Iguh: Akan Kubawa Sampai Mati Semua Janji Manismu
-
Penemuan Kerangka Ibu dan Anak di Bandung Barat Bikin Geger, Polisi Ungkap Status dari Suami
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI