SuaraJogja.id - Dinas Pertanian, Pangan, Perikanan Kabupaten Sleman prihatin dengan rencana pemerintah untuk melakukan impor beras. Pasalnya sejauh ini Bumi Sembada masih menjadi lumbung beras bagi wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Ya kalau menurut saya, kami juga prihatin karena [impor beras] ini pas panen raya di bulan Maret dan April, sehingga harapannya petani itu bisa menjual berasnya dengan harga yang tinggi tapi kalau ada impor kan berarti sedikit terganggu," ujar Kepala Dinas Pertanian, Pangan, Perikanan Kabupaten Sleman, Heru Saptono saat dikonfirmasi awak media, Kamis (18/3/2021).
Heru menuturkan hal itu bahkan sudah terbukti dengan harga Gabah Kering Panen (GKP) di Kabupaten Sleman yang beberapa waktu lalu berada di bahwa Rp4.000. Padahal jika sesuai perhitungan seharusnya bisa lebih dari itu.
"Idealnya ya Rp4.200 - Rp4.300 petani wes ayem [sudah tenang], nggak tau ini karena ada isu impor atau karena memang antara supply dan demand," tuturnya.
Baca Juga: Tegas, Kementan Tak Setuju Ide Airlangga Soal Impor Beras
Menurut Heru, secara psikologis pun pemerintah di daerah juga tidak bisa berbuat banyak atau memberikan intervensi terhadap kebijakan pemerintah pusat tersebut.
Pihaknya kini berharap bahwa impor beras yang direncanakan oleh pemerintah itu hanya dijadikan sebagai kesediaan saja. Tidak kemudian lantas diberikan kepada pasar yang ada.
"Kita memang harus ada cadangan pangan untuk daerah, provinsi, hingga nasional. Kalau itu [impor beras] sebagai cadangan tidak dilempar ke pasar ya bisa ditolerir. Tapi kalau kemudian kalau dilempar ke pasar ya itu kami sangat prihatin," ucapnya.
Heru menjelaskan per tahun produksi beras di Kabupaten Sleman mencapai 200 ribu ton. Sementara beras yang dikonsumsi oleh masyarakat Sleman sendiri hanya sekitar 140 ribu ton.
Itu artinya, bahwa terdapat surplus di dalam setiap produksi beras di Bumi Sembada ini. Hal tersebut juga terlihat pada tahun 2020 lalu, yang mencatat bahwa produksi beras di Kabupaten Sleman mengalami surplus sekitar 60 ribu ton.
Baca Juga: Ambisi Fabiano Beltrame Bawa PSS Unjuk Gigi di Piala Menpora
"Di tahun 2020 kemarin kita masih surplus sekitar 60 ribu ton untuk beras," imbuhnya.
Begitu juga dengan kondisi produksi beras di Kabupaten Sleman pada tiga bulan awal di tahun 2021 ini. Dikatakan Heru, hingga bulan Maret ini produksi beras bahkan sudah mengalami surplus sebanyak 2 ribu ton.
"Itu hasil panen dari lahan sekitar 6 ribu hektare. Jadi sampai April nanti sekitar 18 ribu hektare, karena memang luas lahan di Sleman yang LP2B itu kan 18.137 hektare," sebutnya.
Heru memastikan bahwa ketersediaan pangan terkhusus beras di Kabupaten Sleman masih akan tetap aman dalam untuk beberapa waktu ke depan. Termasuk juga masih akan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di tengah masa pandemi Covid-19 ini.
"Kalau dari sisi jumlah tercukupi. Ya karena dari luas lahan pertanian kita cukup, kemudian aliran irigasinya cukup, sehingga kebutuhan air juga masih cukup. Memang Sleman itu kan lumbung berasnya DIY, jadi kalau dari ketersediaan [beras] kita cukup lah," pungkasnya.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan rencana pemerintah untuk mengimpor beras sebanyak 1 juta ton dalam waktu dekat. Kebijakan ini dinilai guna terus menjaga pasokan serta harga beras di dalam negeri.
Berita Terkait
-
Tegas, Kementan Tak Setuju Ide Airlangga Soal Impor Beras
-
Ambisi Fabiano Beltrame Bawa PSS Unjuk Gigi di Piala Menpora
-
PSS Sleman Pulihkan Kondisi Pemain Usai Fisik Ditempa Habis
-
Bentuk Tubuh Kembali Normal usai Melahirkan, WAGs PSS Ungkap Rahasianya
-
Jelang Piala Menpora 2021, Pemain Baru PSS Sleman Alami Kegemukan
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
Duh! Dua SMP Negeri di Sleman Terdampak Proyek Jalan Tol, Tak Ada Relokasi
-
Cuan Jumat Berkah! Tersedia 3 Link Saldo DANA Kaget, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan
-
Pendapatan SDGs BRI Capai 65,46%, Wujudkan Komitmen Berkelanjutan
-
Kelana Kebun Warna: The 101 Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni Plastik yang Unik dan Menyentuh
-
BRI Dukung UMKM Sanrah Food Berkembang dari Warung ke Ekspor Global