SuaraJogja.id - Hal tak biasa terjadi di kawasan Pakis, Magelang. Rombongan pengantin yang membawa seserahan ini salah masuk ke dalam rumah hajatan lainnya. Sama-sama tengah menunggu mempelai pengantin pria, rombongan ini dibuat bingung rumah mana yang dituju.
Akun Instagram @ndorobeii membagikan video rombongan pengantin yang salah masuk ke dalam rumah hajatan. Dalam videonya, tampak rombongan orang yang tengah mengantre keluar dari salah satu rumah. Terlihat ada banyak orang di lokasi tersebut sebagaimana tengah terjadi hajatan.
Selain itu, beberapa orang pria yang keluar dari rumah itu juga membawa benda-benda seserahan, seperti satu karung beras dan sebagainya. Beberapa wanita juga membawa bingkisan keluar dari rumah. Sedangkan orang-orang yang berada di luar tertawa melihat rombongan itu.
Terdengar suara di balik kamera, seorang gadis mengatakan bahwa rombongan tersebut salah alamat. Lantaran terjadi kesalahpahaman, sehingga diangkatlah semua barang-barang yang sebelumnya sudah dibawa masuk tersebut. Melihat momen konyol itu, gadis di balik kamera tak sanggup menahan tawa.
Baca Juga: Celana Pengantin Pria Bikin Salfok, Pedagang Mainan Memaki-maki Bocah
"Dalam video ini adalah rombongan keluarga pengantin dari Pemalang yang salah alamat ke rumah pengantin lain di pakis ," tulis akun @ndorobeii dalam keterangannya.
Di desa tersebut, ada dua mempelai wanita yang tengah menunggu pengantin prianya. Satu pengantin berasal dari Pemalang, sementara pengantin lainnya berasal dari Kendal. Rumah yang dimasuki rombongan asal Pemalang tersebut seharusnya dimasuki rombongan asal Kendal.
"Gara gara share loc salah lokasi pernikahan sudah duduk sudah seserahan eh salah. Kejadian yang langka," imbuh akun @ndorobeii.
Salah paham terjadi lantaran kesalahan mengirim lokasi pernikahan. Kedua keluarga yang sudah duduk dan memberikan seserahan terpaksa harus mengambil barang-barang tersebut lagi. Peristiwa yang langka itu tak ayal membuat warga yang hadir maupun warganet tertawa.
Sejak diunggah pada Senin (5/4/2021), video rombongan pengantin yang salah masuk rumah tersebut sudah ditonton lebih dari 9.000 kali. Ada ratusan komentar yang ditinggalkan warganet. Mereka ikut tertawa melihat peristiwa langka yang nyaris membuat pengantin menyesal karena menikah dengan orang yang salah.
Baca Juga: Pengantin Pria Sungkem Orang Tua, Publik Salfok Lihat Celananya
"Berarti cowok nya sering jemput depan gang," tulis akun @angga_maulanaak***.
"Emang penganten laki-laki kagak pernah ngapel," komentar akun @rinsmak***.
"Pernah salah kondangan gara-gara di satu komplek ada 2 yang nikahan, mana amplop udah keburu dimasukin, baru ngeh pas salaman sama mantennya," tanggapan akun @tsul****.
Sementara akun @nurmanelbataw**** mengatakan, "Wajar salah yang lagi nungguin deketan tuan rumah liat tamu dah dateng mana mungkin nanya lagi, sediain aja kopi, ngobrol, kopi abis baru sadar kalo salah orang."
Tonton video lengkapnya DI SINI
Berita Terkait
-
Perayaan Natal Harus Damai, Menteri Agama Ajak Masyarakat Rayakan Tahun Baru di Rumah Ibadah
-
Viral Rumah Dijual Harga Murah tapi Sarat Kesan Angker, Joko Anwar Langsung Komentar: Astaga Cantik
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Ridwan Kamil Ungkap Alasan Kampung Susun Bayam Tak Bisa Diserahkan ke Warga
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025