SuaraJogja.id - Bulan suci Ramadan menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu oleh umat Muslim dari berbagai wilayah, tak terkecuali halnya dengan warga Yogyakarta.
Oleh karenanya, menyambut bulan suci Ramadan kali ini, Grand Kangen Hotel Urip Sumoharjo Yogyakarta akan menawarkan promo istimewa yakni 'JALA IKAN'.
Nama ini diambil berdasarkan singkatan “Jajanan Halal Indahnya Kampung Ramadhan” yang dapat dinikmati bersama keluarga ataupun rekan bisnis selama bulan suci ini.
Menariknya, menu makanan istimewa yang akan dihadirkan pada bulan suci ini adalah Nasi Khabsah, sajian khas timur tengah dengan citarasa gurih yang kaya akan rempah-rempah. Nasi Khabsah Grand Kangen Urip Sumoharjo memiliki 3 varian daging. Mulai dari ayam, kambing hingga sapi.
Baca Juga: Maruf Amin Anjurkan Penduduk Zona Merah Covid-19 Tetap Beribadah di Rumah
Cukup dengan merogoh kocek seharga Rp45.000, kita sudah bisa menikmati seporsi hidangan spesial ini. Sedangkan untuk minumannya akan ada Kopi Turki yang unik karena proses pembuatannya dimasak menggunakan pasir panas.
Adapun Dalgona Kurma sebagai pilihan bagi para pecinta kopi susu. Harga yang ditawarkan untuk kedua varian kopi tersebut relatif murah, hanya Rp15.000 nett untuk segelas Kopi Turki dan Rp25.000 nett untuk segelas Dalgona Kurma.
“Setiap hari selama bulan puasa juga akan dibuka gubug di depan hotel yang menyediakan menu ngabuburit dengan harga yang murah meriah berkisar 10 ribuan saja. Untuk menunya sendiri kami menyediakan aneka bubur, aneka gorengan, pizza, sup buah, dan berbagai minuman segar lainnya, ” ujar Agus selaku Assistant Food and Beverage Manager Grand Kangen Hotel Urip Sumoharjo Yogyakarta.
“Selain jajanan, kami juga menyediakan paket buka puasa. Hanya dengan 75 ribu per orangnya, mereka sudah bisa menikmati menu yang lengkap dari makanan pembuka hingga takjil nantinya,"imbuhnya.
Sementara itu, tak ketinggalan ada paket menginap yang ditawarkan bermula dari harga Rp325.000 nett per malam dengan fasilitas kamar superior dan sudah termasuk dengan sahur atau sarapan, berlaku untuk 2 orang.
Baca Juga: Sambut Bulan Penuh Berkah, Simak Promo Ramadan di ARTOTEL Yogyakarta
Lalu, adapun yang berkisar di harga Rp375.000 nett per malam, dengan fasilitas kamar tipe superior, dan juga sudah termasuk dengan sahur atau sarapan serta menu buka puasa untuk 2 orang. Promo ini berlaku mulai dari tanggal 13 April - 9 Mei 2021.
Berita Terkait
-
Nonton Hemat! Daftar Promo CGV Hari Ini, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Restoran Jepang Murah Meriah! BRI Kasih Promo Diskon di Yakiniku Like
-
5 Merk Parfum Wanita yang Wanginya Tahan Lama di Alfamart
-
Katalog Promo JSM Hypermart Minggu Ini, Jangan Lewatkan Promonya!
-
Promo Guardian April 2025: Sunscreen SPF 50 Diskon Gede-gedean!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja