Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Senin, 05 Juli 2021 | 15:19 WIB
Anisa Bahar (Ismail/Suara.com)

SuaraJogja.id - Sebagai upaya untuk turut membantu pasien Covid-19, pedangdut Anisa Bahar mengumumkan bakal melelang rumahnya senilai Rp4 miliar. 

Upaya Anisa Bahar melelang rumahnya itu disampaikan langsung di Instagramnya @anisa_bahar_new yang diunggah pada Sabtu (3/7/2021).

"Untuk membantu masyarakat yang tidak mampu, yang sekarang sedang terpapar dan berjuang melawan Covid-19, saya Anisa Bahar berniat melelang rumah saya seharga Rp 4 miliar," kata Anisa Bahar seperti dilansir dari matamata.com

Anisa Bahar (Ismail/Suara.com)

Seluruh hasil lelang rumahnya akan disumbangkan pada pasien positif Covid-19 hingga masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 bagi Anak Sekolah di Sejumlah Daerah di Indonesia

"Nanti dananya akan saya sumbangkan dan alokasikan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan yang sekarang berjuang melawan Covid-19," ujar ibunda pendangdut Juwita Sanjaya ini.

Pemilik nama asli Ani Setiawati ini berharap ada seseorang yang bersedia membeli rumahnya. Alih-alih untuk dirinya pribadi, tapi ini semua demi kepentingan banyak orang.

"Semoga ada dermawan yang bisa mewujudkan cita-cita saya membantu saudara-saudara kita yang tidak mampu, terima kasih," tutur pemilik goyang patah patah tersebut.

Anisa Bahar (MataMata.com/Evi Ariska)

Aksi Anisa Bahar lelang rumah itu langsung banjir pujian. Agar rumah tersebut bisa terjual, netizen ramai-ramai menyebarkan unggahannya. 

"Terharu banget.. MashaAllah semoga momi dapat balasan yang setimpal Aamiin ya Allah," kata netizen. 

Baca Juga: Akhir Juli, Prancis Waspada Hadapi Gelombang Keempat Covid-19

"Wakh sering di bully tapi hatinya tetap baik, salut. Alhamdulillah ya Allah surga surga tempatmu," ujar lainnya. 

"Artis idolaaaa aku dari dulu. Semoga sehat terus ka Anisa Bahar panjang umur, banyak rezeki, amin," timpal netizen. 

Load More